Letusan Gunung Ile Lewotolok mulai terjadi Sabtu (02/07) dini hari. Lontaran lava pijar ketinggian 700 meter di atas puncak kawah. Letusan ini juga disertai gemuruh kuat. Erupsi berlangsung hingga sore, dengan tinggi kolom abu sekitar 900 meter di atas puncak dan 2.323 meter di atas permukaan laut.