Agustinus Gusti Nugroho atau biasa dikenal dengan nama Nugie merupakan penyanyi yang juga adik kandung penyanyi Katon Bagaskara.
Informasi
NamaAgustinus Gusti Nugroho
Tanggal Lahir31 Agustus 1971
Tempat LahirJakarta, Indonesia
ProfesiPenyanyi, Aktor
KeluargaShinta Dewi (istri) Katon Bagaskara (kakak) Andre Manika (kakak)

Agustinus Gusti Nugroho atau biasa dikenal dengan nama Nugie, lahir di Jakarta, 31 Agustus 1971. Nugie merupakan penyanyi yang juga adik kandung penyanyi Katon Bagaskara dan Andre Manika. Album trilogi pertamanya, Bumi, dirilis pada tahun 1995, kemudian dilanjutkan dengan Air (1996) dan Udara (1998.)

Penyanyi 90an: Nugie, dari Burung Gereja Hingga Papa Rock n Roll

Terlahir dari lingkungan berkesenian, membuat Anugrah Gusti Nugroho alias Nugie turut berkecimpung di dunia musik. Adik kandung Katon Bagaskara ini memulai kariernya sebagai solois sejak tahun 1995.

Mungkin yang besar di era 90 masih ingat dengan lagu Burung Gereja dan Pelukis Malam yang melekat di memori. Lagu akustik dengan lirik puitis tersebut menjadi salah satu hits terbesarnya hingga kini. Baca selengkapnya di sini.

Nugie Senang Bikin 'Perangkap' Harimau

Harimau telah menjadi kebanggaan bagi masyarakat Indonesia. Di beberapa hutan Indonesia ada beberapa spesies harimau di antaranya harimau Jawa, harimau Bali, dan juga harimau Sumatera. Dan Nugie pun merasakan demikian karena tak mau kehilangan ciri khas Indonesia.

Saking cintanya dengan harimau, Nugie pun sering membuat perangkap untuk bisa bertemu dengan predator utama tersebut. Namun bukan perangkap untuk menyakiti 'Sang Macan', melainkan hanya perangkap kamera agar bisa menangkap kebiasaan dari harimau. Bagaimana Nugie memandang harimau? Baca selengkapnya di sini