Kumpulan foto Pesawat Azerbaijan Airlines Jatuh
Pesawat Azerbaijan Airlines dengan nomor penerbangan J2-8243 melakukan pendaratan darurat sekitar tiga kilometer dari Aktau, Kazakhstan Barat. Pesawat berjenis Embraer 190 tersebut membawa 67 penumpang dari ibu kota Azerbaijan, Baku, menuju Grozny di wilayah Chechnya, Rusia. Dikabarkan sebanyak 29 orang selamat dan 38 lainnya tewas. Hingga kini, penyebab jatuhnya pesawat ini masih dalam penyelidikan pihak berwenang. Pemerintah Kazakhstan telah membentuk tim khusus untuk menyelidiki penyebab kecelakaan ini.