Rey Manaj adalah pemain sepak bola berkebangsaan Albania yang kini bermain di klub Barceloa.
Informasi Umum
NamaRey Aldo Manaj
Tanggal Lahir24 Februari 1997
Tempat LahirLushnje
KebangsaanAlbania
Posisi BermainPenyerang
Tinggi Badan182 Centimeter
Klub2014–2015 Cremonese, 2015–2018 Inter Milan, 2016–2017 Pescara (pinjaman), 2017 Pisa (pinjaman), 2017–2018 Granada (pinjaman), 2018–2020 Albacete, 2020– Barcelona B

Biografi

Rei Manaj lahir di Lushnjë, Albania pada 24 Februari 1997. Striker ini bermain di tim yunior di klub Serie A Sampdoria sebelum bergabung dengan klub Serie C Cremonese pada musim panas 2014.

Setahun kemudian dia menandatangani kontrak dengan Internazionale dan membuat sembilan penampilan untuk klub asal Kota Milan itu sebelum dipinjamkan pertama ke Pescara dan kemudian ke Pisa. Pada 2014 ia dipinjamkan ke klub Spanyol Granada dan pada awal musim 2018/19 Manaj pindah ke Albacete di mana ia membuat 37 penampilan di Divisi Kedua Spanyol, mencetak sembilan gol. Striker tersebut melakukan debutnya untuk tim nasional Albania pada November 2015 di usia 18 tahun.

Cetak Hattrick di Laga Perdana Pramusim Barcelona 2021

Raksasa La Liga, Barcelona sukses mengalahkan Gimnastic de Tarragona dengan skor telak 4-0 dalam partai uji coba pramusim yang digelar di Camp Nou, Kamis (22/7/2021) dini hari WIB.

Empat gol kemenangan Barcelona seluruhnya tercipta di babak kedua. Tiga gol di antaranya diborong Rey Manaj, sedangkan satu gol lainnya dicetak Alex Collado.

Dalam laga ini, pelatih Ronald Koeman menurunkan sejumlah pemain pilar di babak pertama. Meski demikian, sederet bintang Barca harus absen karena masih menjalani liburan.

Gimnastic sendiri harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-38 usai Alex Quintanilla diganjar kartu merah. Skor 0-0 bertahan hingga laga memasuki jeda turun minum.

Memasuki babak kedua, Koeman mengganti seluruh pemainnya dengan mayoritas penggawa Barca B, termasuk menurunkan peain asal Jepang, Hiroki Abe.

Manaj sukses membuka keunggulan Barca pada menit ke-60 lewat sebuah tembakan keras. Barca baru bisa menggandakan skor pada menit ke-85 lewat aksi Collado.

Semenit berselang, Manaj mencetak gol keduanya dan pada masa injury time, pemain asal Albania itu melengkapi performanya dengan mencetak gol ketiga alias hattrick lewat eksekusi penalti.