Liputan6.com, Aksi dadakan yang dilakukan oleh tim Samsung dengan melakukan foto selfie para artis patut diacungi jempol. Inisiatif itu berhasil memecahkan rekor selfie di ajang penghargaan bagi insan film kelas dunia, Oscar.
Foto yang memperlihatkan sekelompok artis terkenal seperti Jared Letto, Jennifer Lawrence, Ellen DeGeneres, Angelina Jolie, Brad Pitt, dan selebritis papan atas dunia lainnya sedang berfoto selfie menggunakan Galaxy S5 sukses wara-wiri di banyak media sebagai momen yang jarang terjadi.
Tak ada gading yang tak retak mungkin cukup untuk mengingatkan Samsung soal kualitas perangkat terbarunya. Meskipun Galaxy S5 disebutkan memiliki kamera 16 megapiksel (MP) dengan fitur image stabilization tapi masih ada foto blur yang dihasilkan smartphone andalan Samsung itu.
Celakanya, postingan foto 'tak sempurna' itu diketahui oleh tim sosial media Nokia Amerika Serikat. Akibatnya, sebuah ledekan untuk foto blur yang diperkirakan jepretan Galaxy S5 itu muncul dari Nokia melalui akun resmi Nokia AS.
"Let's do away with blurry photos, Ellen!#Blessed #Oscars #Blurry", tulis akun Nokia dalam retweeted kicauan milik Ellen DeGeneres yang memposting fotonya yang kurang jelas saat di Oscar. Demikian dilansir Phone Arena, Senin (3/3/2014).
Cemoohan dari Nokia itu masih belum mendapat tanggapan apapun dari Samsung. Ledekan dari Nokia untuk Samsung Galaxy S5 bukanlah yang pertama kali. Ketika Samsung mengumumkan Galaxy S5 lewat acara Unpacked, Nokia juga sempat melancarkan serangan di Twitterland.
Baca juga :Â
Keren, Printer 3D Bisa Prediksi Serangan Jantung
Telkomsel Boyong BTS Combat ke Java Jazz Festival
`Kiamat` Smartphone Akan Terjadi di 2018
Nokia Sindir Smartphone Samsung Galaxy S5
Nokia Ledek Foto Blur Aktris Oscar
"Let's do away with blurry photos, Ellen!#Blessed #Oscars #Blurry", tulis akun Nokia dalam retweeted kicauan milik Ellen DeGeneres.
diperbarui 03 Mar 2014, 20:00 WIBDiterbitkan 03 Mar 2014, 20:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Lengkap Pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Disiarkan Langsung di Beberapa Stasiun TV Nasional
Para Ahli Sarankan Anda Lakukan Hal Ini Jika Ingin Hidup Lebih Lama
Cara Mengatasi Air Sumur Bor Keruh: Solusi Efektif untuk Air Bersih
VIDEO: Berani Berubah: Modal 5 Juta, Zaras Amara Sukses Buka 4 Cabang Gimbap di Semarang
5 Manfaat Kiwi untuk Kesehatan, Tingkatkan Kesehatan Jantung Hingga Cegah Anemia
Tidak Perlu Panik, Ini Cara Mengatasi Duri Ikan yang Tersangkut di Tenggorokan
MG Cyberster Mulai Dikirim ke 10 Konsumen Pertama di Indonesia
Meta Siap Luncurkan AI Adult Classifer untuk Deteksi Usia Remaja di Instagram
Doa Pembuka Hati, Amalan Untuk Melapangkan Jiwa dan Membuka Pintu Rezeki
Pinjaman Daring Multiguna: Solusi Masyarakat untuk Berbagai Kebutuhan
Tiru Donald Trump, Capres di Polandia Bakal Buat Cadangan Bitcoin
Cara Mengobati Iritasi Mata: Panduan Lengkap dan Efektif