Liputan6.com, Jakarta - Menjadi lulusan terbaru dari sebuah perguruan tinggi memang agak sulit untuk mendapatkan pekerjaan. Karena rata-rata perusahaan merekrut orang yang sudah memiliki pengalaman kerja.
Persaingan pencarian kerja yang cukup ketat, membuat kita harus memiliki nilai lebih untuk mendapatkan pekerjaan tersebut.
Seperti dilansir dari cheatseet.com, Senin (4/1/2016), terdapat empat tips yang Anda harus lakukan untuk mencari kerja:
1. Pekerja Sukarela
Ketika Anda menganggur, waktu untuk mengasah keterampilan dan bekerja dengan sebuah komunitas. Anda dapat menjadi seorang pekerja sukarela.
Dengan menjadi relawan, Anda akan mendapatkan banyak teman yang dapat membantu Anda mencari pekerjaan. Selain itu Anda akan memperluas jaringan dan mempunyai kebiasaan untuk bekerja.
2. Pekerja lepas
Anda dapat menempatkan diri untuk mengasah keterampilan dengan menjadi pekerja lepas. Jika Anda memiliki keterampilan seperti penterjemah, konsultan, penulis dan lain-lain.
Saat ini di Indonesia banyak perusahaan yang banyak menerima pekerja lepas karena pertumbuhan angkatan kerja di Indonesia sangat tinggi dan persaingan kerja yang besar.
3. Magang
Memang cukup banyak perusahaan yang menerima karyawan fresh graduate, tapi jumlahnya kalah banyak dengan jumlah lulusan perguruan tinggi setiap tahun. Tidak adanya pengalaman menyebabkan fresh graduate ‘kalah’ dalam persaingan bursa kerja.
Sebenarnya hal ini bisa diakali dengan banyak melakukan internships alias magang. Satu tahun saja cukup untuk memperkaya CV Anda dengan pengalaman sekaligus sebagai ajang Anda belajar.
4. Rajin lihat lowongan kerja
Saat menganggur, pekerjaan yang harus Anda lakukan adalah mencari kerja. Teruslah pantau lowongan kerja yang diumumkan di berbagai media seperti koran, majalah atau internet.
Jangan terlalu pemilih saat mencari pekerjaan, apalagi Anda belum punya pengalaman. Meski Anda diterima di posisi yang tak sesuai dengan pendidikan Anda, sebaiknya Anda pikir-pikir dulu. Siapa tahu, ini adalah kesempatan bagi Anda untuk mengembangkan potensi Anda yang lain.
Setidaknya pekerjaan itu bisa menjadi langkah awal Anda agar memiliki pengalaman bekerja. Setelah itu, Anda bisa pindah mencari pekerjaan yang lebih baik. (Apr/Ndw)
Tips Jitu Cari Kerja Bagi yang Baru Lulus Kuliah
Mencari kerja tanpa pengalaman tentu terasa sulit.
diperbarui 04 Jan 2016, 05:00 WIBDiterbitkan 04 Jan 2016, 05:00 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Survei: Orang Jepang Paling Tak Puas dengan Kehidupan Seks Mereka
Mengenal PET Scan, Uji Pencitraan yang Dilakukan Vidi Aldiano untuk Tahu Kondisi Kanker
Tips Menghindari Bullying: Panduan Lengkap untuk Menciptakan Lingkungan yang Aman
8 Potret Lawas Nissa Sabyan dan Ayus Pasca Isu Selingkuh, Kini Sah Menikah
BFI Finance Sebut 2025 Jadi Tahun Menarik Bagi Industri Pembiayaan
Total Aset ETF Bitcoin Tembus Rp 1.591 Triliun
Link Live Streaming BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Jumat 22 November 2024 Pukul 15.30 WIB di Indosiar dan Vidio
Menggali Keunikan Kerupuk Melarat, Masuk Daftar Oleh-Oleh Khas Cirebon
YouTube Music Recap 2024 Datang Lebih Awal, Hadir dengan Fitur Interaktif Baru
Prabowo Bawa Oleh-Oleh Investasi Rp 135,2 Triliun dari Inggris
Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus Sah Secara Agama serta Negara, KUA Singgung Status Duda Perawan
Tips Sembuh dari GERD: Panduan Lengkap Mengatasi Penyakit Asam Lambung