Liputan6.com, Jakarta Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) naik Rp 3.000 per gram menjadi Rp 585 ribu per gram. Harga ini berlaku pada Selasa (10/1/2017). Di hari sebelumnya, harga emas Antam dibanderol Rp 582 ribu per gram.
Harga ini merupakan harga patokan di butik emas Logam Mulia Antam Pulogadung, Jakarta. Sedangkan harga di butik emas logam mulia lainnya bisa berbeda.
Pembayaran buyback dengan volume di atas 1 kilogram (kg) akan dilakukan maksimal dua hari setelah transaksi dengan mengacu pada harga di hari transaksi.
Antam menjual emas dengan ukuran 1 gram hingga 500 gram. Hingga pukul 08.33 WIB, hampir semua ukuran emas Antam tersedia. Hanya ukuran 500 gram saja yang tidak tersedia.
Antam juga menjual emas dengan corak batik. Untuk harga emas batik dengan ukuran 10 gram, Antam menjualnya di angka Rp 5.960.000 atau Rp 596 ribu per gram. Namun ukuran 10 gram sudah habis terjual.
Sedangkan untuk emas batik ukuran 20 gram, Antam menjualnya di harga Rp 11.525.000 atau Rp 576.250 per gram. Untuk ukuran ini masih tersedia baik untuk corak Sido Mukti, Kawung, Mega Mendung maupun Parang Barong.
Selain emas batik, Antam juga mengeluarkan emas batangan dengan kemasan tematik. Pada kali ini Antam mengeluarkan emas batangan kemasan Idul Fitri. Untuk ukuran 1 gram dijual di harga Rp 660.000. Ukuran 2 gram dijual Rp 1.205.000 dan 5 gram dijual Rp 2.855.000.
Berikut daftar harga emas yang dijual Antam:
* Pecahan 1 gram Rp 585.000
* Pecahan 5 gram Rp 2.780.000
* Pecahan 10 gram Rp 5.5100.000
* Pecahan 25 gram Rp 13.700.000
* Pecahan 50 gram Rp 27.350.000
* Pecahan 100 gram Rp 54.650.000
* Pecahan 250 gram Rp 136.500.000
* Pecahan 500 gram Rp 272.800.000.
Harga Emas Antam Lebih Mahal Rp 3.000 per Gram
Harga ini merupakan harga patokan di butik emas Logam Mulia Antam Pulogadung, Jakarta. Sedangkan harga di butik emas logam mulia lainnya bis
Diperbarui 10 Jan 2017, 08:46 WIBDiterbitkan 10 Jan 2017, 08:46 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Portofolio BUMN agar Lolos Seleksi, Perhatikan Hal Ini
Siapa Sangka, Ternyata Matcha Bisa Bantu Tingkatkan Pertumbuhan Rambut
Bos Ripple Apresiasi Langkah Trump dalam Regulasi Kripto
Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran, KA Mutiara Timur Tambahan Beroperasi Mulai 21 Maret
7 Potret Velove Vexia Umumkan Melahirkan Anak Pertama, Unggah Foto Tangan Bayi
VIDEO: Viral! Puluhan Tahanan Lapas Kelas II B Kutacane Kabur saat Buka Puasa
Pengalaman Turis Indonesia Kehilangan Ponsel di Singapura, Pelakunya Dicari Berbulan-bulan hingga Diganti Uang Tunai
Top 3 Berita Bola: Tak Cocok dengan Amorim, Bintang Manchester United Sudah Bersiap Gabung Tim Baru
Kelola Lahan Sawit Sitaan, Kejagung Pelototi Pembukuan Agrinas Palma Nusantara
Kecelakaan Bus di Meksiko Tewaskan 11 Turis dari Kapal Pesiar Royal Caribbean
Gideon Tengker Akui Hubungan dengan Nagita Slavina dan Caca Tengker Tak Harmonis, Ada Apa?
Skin Booster untuk Apa? Manfaat dan Perbedaannya dengan Kolagen Stimulator