Selama Dilatih Zidane, De Gea Tidak Akan Pindah ke Real Madrid

Zinedine Zidane mendukung penuh Keylor Navas sebagai kiper Real Madrid.

oleh Liputan6.com diperbarui 27 Apr 2018, 19:55 WIB
Diterbitkan 27 Apr 2018, 19:55 WIB
Tottenham Hotspur Kalahkan Manchester United
Kiper Manchester United David De Gea (Oli SCARFF / AFP)

Liputan6.com, Madrid - Sebuah fakta terungkap mengenai rumor transfer kiper Manchester United (MU) David De Gea ke Real Madrid. De Gea diyakini tidak akan mengenakan seragam Los Blancos selama Zinedine Zidane masih menjabat sebagai pelatih Madrid.

Dalam tiga tahun terakhir, Real Madrid terus dikaitkan dengan De Gea. Mereka nyaris mendapatkan tanda tangan kiper Timnas Spanyol itu andai tidak ada kesalahan teknis di 2015.

De Gea kabarnya bakal diproyeksikan sebagai pengganti Keylor Navas. Kiper Kosta Rika tersebut dinilai performanya sudah tak mentereng lagi dan kerap dikritik karena melakukan sejumlah blunder.

Namun, De Gea tidak akan berlabuh ke Santiago Bernabeu selama Zidane masih menjadi pelatih. "Situasi penjaga gawang Real Madrid cukup rumit karena Zinedine Zidane mendukung penuh Keylor Navas sepanjang waktu," ujar Phil Kltromilldes kepada Talk Sports.

"Pada Januari kemarin Madrid mencoba mendatangkan kiper muda dari Bilbao [Kepa] dan Zidane mengatakan 'Saya tidak ingin dia. Keylor Navas adalah kiper saya' dan itulah sebabnya transfer itu tidak terjadi."

"Manuver transfer Real Madrid di musim panas nanti akan menarik untuk disaksikan, karena Zidane berulang kali mengatakan tidak mau membeli kiper baru. Namun, mungkin direksi Madrid akan campur tangan untuk mendatangkan kiper baru karena Zidane tidak menginginkan kiper baru untuk timnya." tutup pakar transfer asal Spanyol tersebut.

Sumber: Bola.net

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya