Atut Bersyukur 2 Anaknya Lolos ke Parlemen

Kabar bahagia menyambangi Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah yang tengah mendekam di dalam selnya di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur.

oleh Oscar Ferri diperbarui 28 Apr 2014, 18:02 WIB
Diterbitkan 28 Apr 2014, 18:02 WIB
Ratu Atut Bantah Suap Akil Mochtar
Ratu Atut Chosiyah tampak lelah usai menjadi saksi di pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (24/04/2014) (Liputan6.com/Miftahul Hayat).

Liputan6.com, Jakarta - Kabar bahagia menyambangi Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah yang tengah mendekam di dalam selnya di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Meski sang ibu tengah terlibat kasus dugaan suap pengurusan sengketa Pilkada Lebak 2013, namun 2 anaknya, Andhika Hazrumy dan Andiara Aprilia Hikmat berhasil lolos ke parlemen.

Atut pun bersyukur atas pencapaian putra dan putrinya pada Pileg 2014 ini. "Alhamdulilah," kata Atut singkat di Pengadilan Negeri Tipikor, Jakarta, Senin (28/4/2014).

Atut hadir ke PN Tipikor guna memberi kesaksiannya untuk terdakwa, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Akil Mochtar dalam kasus dugaan suap pengurusan sengketa Pilkada Lebak. Lalu apa pesannya untuk kedua anak yang kini menjadi wakil rakyat?

"Doakan saja," kata Atut yang tampak tak mengenakan rompi tahanan KPK itu.

Andhika Hazrumy caleg DPR dan Andiara Aprilia caleg DPD dinyatakan melenggang ke Senayan. Hal ini disampaikan Ahmad Jazuli, tim sukses dari anak Atut pekan lalu.

Jazuli menuturkan, Andhika Hazrumy dan Andiara Aprilia lolos sebagai kandidat yang terpilih. Keduanya bahkan mendapatkan peringkat pertama dengan perolehan suara terbanyak dalam penghitungan suara di daerah pemilihannya masing-masing.

Total raihan suara untuk Andhika di Dapil Banten 1 sebanyak 70.846 suara. Sedangkan Andiara mendapat suara sebanyak 904.221 di seluruh Provinsi Banten. (Raden Trimutia Hatta)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya