Liputan6.com, Jakarta - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) DKI Jakarta ke-487, Pemprov DKI untuk pertama kalinya menjadi penyelenggara Pekan Rakyat Jakarta (PRJ) di area Monumen Nasional (Monas) pada 10 hingga 15 Juni 2014. PRJ ini berbeda dengan gelaran Jakarta Fair Kemayoran yang juga dulunya disebut PRJ atau Pekan Raya Jakarta.
"Akan dilaksanakan 6 hari di Monas. Ini PRJ pertama kali yang diselenggarakan Pemprov DKI loh. Yang tahun lalu itu bukan kita, tapi swasta," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di Balai Kota Jakarta, Rabu (3/6/2014).
Menurut mantan bupati Belitung Timur itu, akan ada 2.600 stan kuliner yang disediakan Pemprov DKI. Sebanyak 1.600 stan nantinya disewakan untuk perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Sedangkan sewa 1.000 stan lainnya gratis.
Ahok juga mengatakan, stan yang digratiskan kepada masyarakat itu tidak serta-merta diberikan kepada pelaku usaha kecil dan menengah. Melainkan, pihaknya akan menyeleksi secara ketat siapa saja yang bisa mengisi stan di PRJ Monas.
"Saya minta dia seleksinya seperti apa? Jangan sampai gratis, dijualbelikan orang kan jadi duit ini. Ditenderin harganya berapa? Kalau bangsa gratis, musti sama dong, kalau kerak telor harga Rp 7.000 sama. Maksudnya supaya acara seperti ini warga DKI yang uangnya pas-pasan nggak bisa beli tiket bisa masuk belanja barang," kata Ahok.
Menurutnya, kebijakan tersebut dibuat agar warga DKI yang memiliki kemampuan ekonomi menengah dan bawah tetap menikmati PRJ. Pedagang harus menuliskan kata stan gratis di masing-masing stan untuk menghindari adanya penyelewengan dari pihak tidak bertanggung jawab.
"Kita juga minta kamu mesti tulis yang mana stan gratis kamu. Bisa kan dia kasih ke oknum ormas, oknum ormas jualan kan dia merasa dia kuat. Tapi kan dia kasih tidak gratis," jelas Ahok. (Sss)
Ahok Gelar PRJ Monas, Ada 1.000 Stan Gratis
Bakal ada 2.600 stan kuliner yang disediakan Pemprov DKI.
Diperbarui 03 Jun 2014, 15:10 WIBDiterbitkan 03 Jun 2014, 15:10 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saddil Ramdani Siap Berkarier di BRI Liga 1? Rumor Merapat ke Persib Bandung
OJK Pastikan Kredit Perbankan 2025 Masih Sesuai Target 9-11%
Redmi 12 Harga Berapa? Update Kisaran Harga Terbaru dan Fitur Unggulannya
Ketum Solidaritas Merah Putih: Usulan Wapres Gibran Diganti adalah Adu Domba dan Tak Bermutu
Ucapkan Selamat Liverpool Juara Liga Inggris, Pep Guardiola Beri Pujian Setinggi Langit
6 Contoh Model Atap Rumah Sederhana di Kampung yang Indah dan Bikin Betah
Mobil Pick Up Hilang Saat Parkir di Depan Rumah, Polisi Buru Pelaku
VIDEO: Kesal Spot Mancingnya Direbut, Pria Paruh Baya Nekat Bakar Motor Warga
Harga Emas Hari Ini Masih Dalam Tekanan, Siap-siap Anjlok
Merek HP Eropa Inoi yang Baru Masuk Pasar Indonesia Bikin Penasaran
Amalan sebelum Berangkat Haji 2025, Ini Bekal Paling Penting Menurut Ustadz Adi Hidayat
5 Rekomendasi Outfit Kondangan Hijab, Tampil Simpel dan Modis di 2025