Liputan6.com, Nusa Dua - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menganugerahkan Tanda Kehormatan Bintang Republik Indonesia Adipurna kepada Presiden Filipina Benigno S Aquino III. Penyerahan tanda kehormatan tersebut dilakukan di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, seusai kedua kepala negara melakukan pertemuan ramah tamah.
"Tanda Kehormatan Bintang Republik Indonesia Adipurna merupakan anugerah tertinggi dari Pemerintah Indonesia. Presiden Aquino telah terlibat aktif dalam memberikan kontribusi yang nyata atas hubungan bilateral dan kerja sama kedua negara," kata SBY dalam sambutannya seperti dikutip laman presidenri.go.id, Jumat (10/10/2014).
Komitmen Presiden Aquino dalam menciptakan dan mengembangkan peluang kerja sama kedua negara, salah satunya terlihat dari kerja sama ekonomi RI-Filipina yang mengalami peningkatan sebesar 10,9 persen dalam 5 tahun terakhir. SBY berharap hubungan bilateral antarkedua negara Asia Tenggara ini semakin kuat di masa mendatang.
Selain itu, contoh keberhasilan bentuk kerja sama Indonesia-Filipina ditunjukkan dengan penyelesaian kesepakatan delimitasi batas maritim dengan zona eksklusif, setelah negosiasi selama 20 tahun. MoU delimitasi batas maritim kedua negara diteken saat kunjungan SBY ke Filipina, Mei 2014 lalu.
"Dengan ditetapkannya batas maritim itu, kedua negara bisa bekerja sama lebih erat lagi di sejumlah bidang. Indonesia juga menantikan untuk kerja sama dengan Filipina dalam kerangka Masyarakat ASEAN," SBY menambahkan.
Sementara itu, Presiden Aquino menyampaikan anugerah ini sebagai simbol persahabatan dan kerja sama antara kedua negara. "Sebuah kebanggaan tersendiri bagi saya menerima penghargaan tertinggi ini dari Pemerintah Republik Indonesia," ujar Aquino III, yang tak lain putra mantan Presiden Corazon Aquino.
Aquino menyebut SBY sebagai seorang kakak yang bijaksana, bukan hanya untuk Filipina tetapi juga seluruh masyarakat Asia. "SBY sudah seperti kakak laki-laki buat setiap orang di Asia. SBY telah memimpin Indonesia selama 10 tahun dengan sangat baik. Sekali lagi, terima kasih banyak untuk Presiden SBY dan selamat beristirahat," kata Presiden Aquino. (Yus)
SBY Anugerahkan Bintang Adipurna kepada Presiden Filipina
Presiden SBY menganugerahkan Tanda Kehormatan Bintang Republik Indonesia Adipurna kepada Presiden Filipina Benigno S Aquino III.
Diperbarui 10 Okt 2014, 15:19 WIBDiterbitkan 10 Okt 2014, 15:19 WIB
Presiden SBY, Sultan Brunei, PM Timor Leste, dan Presiden Filipina, pada pembukaan Bali Democracy Forum (BDF) VII, Jumat (10/10/2014). (abror/presidenri.go.id)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kepala BGN Sebut Program MBG Bakal Serap 1,5 Juta Tenaga Kerja, Separuhnya Perempuan
Profil Omara Esteghlal, Sukses Curi Perhatian Melalui Film “Pengepungan Di Bukit Duri”
Dukung Percepatan Pengangkatan CASN 2024, Romy DPR: Langkah Tepat
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Menang, Indonesia Bungkam Inggris 5-0
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalah Lagi, Dipermalukan Roma di Giuseppe Meazza
Jepang Luncurkan Visa Digital Nomad, Simak Syarat dan Cara Pengajuannya
Lahan Terbatas jadi Kendala Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung
Pendaki Merbabu Ditemukan Meninggal, Menhut: Mari Utamakan Keselamatan dalam Pendakian
Hasil Liga Inggris: Hojlund Selamatkan Manchester United dari Kekalahan Lawan 10 Pemain Bournemouth