Liputan6.com, Semarang - Usai menjalani operasi pengangkatan proyektil di kakinya, 5 perampok dibawa ke Kantor Direktorat Reserse dan Kriminal Umum Polda Jawa Tengah. Kelima perampok itu ditembak lantaran berusaha kabur saat akan ditangkap.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Kamis (11/12/2014), komplotan yang beranggotakan residivis ini dikenal sadis. Mereka menjadi momok bagi para juragan di Jawa Tengah.
Aksi terakhir komplotan ini dilakukan di rumah juragan telur di Banyumas, Jawa Tengah, November lalu. Mereka menyekap dan melukai 6 penghuni rumah dan seorang satpam sebelum akhirnya membawa lari barang berharga dan uang tunai Rp 400 juta.
Sementara di Jawa Barat, polisi menangkap 4 orang kawanan pencuri yang kerap beraksi di kawasan Kabupaten Bandung. Keempatnya diketahui sudah 5 kali membobol rumah korbannya.
Kawanan pencuri ini dikenal kejam dan tidak segan-segan melukai korbannya jika memergoki aksinya. Kawanan pencuri ini juga sempat membawa kabur senjata api milik korbannya yang diduga akan digunakan untuk merampok. (Nfs/Ado)
Polda Jateng Tembak 5 Perampok Juragan Telur di Banyumas
Komplotan perampok yang beranggotakan residivis ini dikenal sadis. Mereka tak segan melukai korban saat melancarkan aksinya.
diperbarui 12 Des 2014, 03:56 WIBDiterbitkan 12 Des 2014, 03:56 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Es Krim Stik Buah: Panduan Lengkap untuk Kreasi Segar di Rumah
Pemkot Tarakan Gelar Razia KTP Guna Jaga Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat
VIDEO: Warga Resah! Tawuran Remaja Gunakan Kembang Api dan Senjata Tajam di Tanjung Priok
110 Ucapan untuk Hari Guru 2024, Penuh Makna dan Apresiasi untuk Para Pendidik
Prabowo Hadiri Indonesia-Brazil Business Forum, Dorong Sinergi Ekonomi Kedua Negara
Sebut Indonesia Pasar Penting, Bos Geely Juga Singgung Rencana Lokalisasi
Cara Membersihkan Casing HP Berwarna yang Menguning: Panduan Lengkap dan Mudah Dilakukan
VIDEO: Mengintip Kapal Perang HMAS Adelaide yang Digunakan di Operasi Keris Woomera
Makassar dan Pekanbaru Rampung, Tersisa 20 Tim Berebut Wakili Indonesia ke Gothia Cup 2025
Tata Kelola Sawit RI Buruk, Ombudsman Endus Potensi Kerugian Ekonomi Rp 279,1 Triliun per Tahun
Potret Khadeeja Aisha Anak Andra Ramadhan Pakai Hijab, Tampil Dewasa
Jadwal Sholat Kebumen November 2024, Panduan Lengkap Ibadah Wajib Muslim