Liputan6.com, Jakarta - Sejak dilantik menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat langsung 'tancap gas' melakukan blusukan atau turun langsung ke masyarakat. Terakhir, pada Minggu 21 Desember 2014 lalu, wagub pilihan Gubernur Ahok itu blusukan menyusuri Kali Ciliwung dan Kanal Banjir Timur (BKT).
Selain itu, Djarot juga bertemu dan berbincang dengan warga bantaran kali yang akan direlokasi. Aksi Djarot itu pun banyak mendapatkan sorotan. Lantas apakah Ahok tidak merasa tersaingi oleh Djarot? Mengingat pria bernama lengkap Basuki Tjahaja Purnama itu berniat untuk maju lagi pada Pilgub 2017.
"Enggak apa-apalah, biar dia tambah gede, saya yang tambah kecil," ujar Ahok sambil tertawa di Balaikota DKI Jakarta, Senin (22/12/2014).
Seolah ingin memberikan ruang lebih bagi Djarot, Ahok memberikan mandat kepada pria berkumis itu untuk mewakilinya dalam acara-acara tertentu. Salah satunya yaitu ketika Ahok meminta Djarot mendampingi presiden saat penutupan pameran alutsista TNI AD yang berlangsung di tugu Monas pada Jumat, 19 November 2014 lalu.
Selain acara tersebut, pagi ini Ahok kembali meminta Djarot untuk mewakilinya menjadi inspektur upacara peringatan Hari Ibu yang juga dilangsungkan di lapangan Monas. Terkait ‎dengan agenda tersebut, Ahok memang khusus meminta Djarot untuk menggantikannya.
"Iya, itu kasih wagub aja," ujar dia.
Sementara Ahok tiba terlambat di Balaikota. Tidak seperti biasanya yang selalu tiba pada pukul 07.30 WIB, mantan Bupati Belitung Timur itu kali ini menginjak kantor pada pukul 09.00 WIB. Ahok pun beralasan, keterlambatannya itu lantaran dirinya harus menyelesaikan pekerjaannya yang ia bawa pulang ke rumah.
"Ini kerjain di rumah. Kan ada 2 koper gede yang nggak selesai. Kalau kita Jumat-Sabtu pergi, saya kan butuh Sabtu kerjain 3 jam, Minggu 3 jam. Karena cuma kerjainnya hari Minggu ya bawa ke rumah," tandas Ahok. (Ndy/Ein)
Djarot Kian Eksis, Ahok Merasa Tersaingi?
Sejak dilantik menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat langsung 'tancap gas' melakukan blusukan.
diperbarui 22 Des 2014, 13:06 WIBDiterbitkan 22 Des 2014, 13:06 WIB
Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Djarot Saiful Hidayat berpose bersama usai acara pelantikan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Jakarta, Rabu (17/12/2014). (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Membuat Essay yang Efektif dan Menarik, Jadi Panduan Mahasiswa
Mahasiswa Sebut Banten Darurat Korupsi di Depan Kejati
Tips Komunikasi Efektif: Panduan Lengkap Meningkatkan Keterampilan Berkomunikasi
Kapolda Lampung Tegaskan Petugas Pengamanan TPS Pilkada Tak Boleh Bawa Senjata Api
Jalur Ekstrem, Personel Gabungan Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Pesisir Barat Lampung
Erick Thohir Setor Data UMKM Binaan BUMN agar Kantongi Sertifikat BPOM
iOS 19 akan Rilis Secara Bertahap, Ini Alasannya
Puan Maharani Ingatkan Pilkada Jurdil dan Aparat Netral: Rakyat Harus Merdeka Memilih
Yang Terjadi saat Putra Mbah Hamid Pasuruan Dipukuli Pengasuh Pesantren, Kisah Karomah Wali
True Stalker: Haico Berbagi Kisah Menegangkan Saat Di-stalking di Masa Sekolah
Polisi Kawal Pendistribusian Kotak dan Surat Suara Pilkada 2024 ke Pulau-Pulau Terpencil di Lampung Selatan
15 Arti Mimpi Dikejar Ayam Jantan, Didekatkan dengan Keberuntungan?