Liputan6.com, Yogyakarta - Pemandangan berbeda terlihat di pantai Parangtritis, Yogyakarta beberapa hari terakhir ini. Selain hamparan pantai yang indah, para penggila olahraga paralayang beraksi menghiasi langit pantai parangtritis. Olahraga ini memang tengah digelar dalam acara Jogja Air Show 2015.
Jogja Air Show 2015 merupakan event tahunan yang memperlombakan berbagai olahraga kedirgantaraan. Aksi mereka tentunya menarik perhatian para pengunjung pantai. Tak heran jika penyelenggaraan acara ini dibanjiri pengunjung, hingga mencapai lebih dari 5 ribu orang. Pada hari biasa, pengunjung hanya mencapai kurang dari seribu.
Antok, salah satu peserta yang berasal dari Lombok, NTB mengatakan dirinya sangat senang bisa ambil bagian dalam gelaran tersebut. Atlit paralayang tersebut mengaku, Jogja Air Show tahun ini lebih baik dan lebih meriah dari tahun sebelumnya. Pengunjung semakin ramai dan kinerja panitia dalam menata acara juga lebih baik.
"Acara yang sekarang ini luar biasa, lebih baik dari tahun kemarin. Pengunjung juga makin ramai, tekhnikal acara juga lebih baik dari sebelumnya," ujar Antok, Yogyakarta, Minggu (15/3/2015).
Tidak hanya paralayang, dalam event tersebut juga diperlombakan olahraga lain seperti gantole. Jogja Air Show 2015 juga diikuti ratusan peserta yang tidak hanya datang dari Yogyakarta, tapi juga datang dari berbagai daerah. Mereka tergabung dalam klub-klub sesuai asal daerah masing-masing.
Peningkatan Pengamanan
Tahun ini memang tahun kedua Jogja Air Show digelar. Meningkat nya jumlah pengunjung membuat tim SAR pantai meningkatkan pengamanan. Selain mengamankan pengunjung, tim SAR juga disiapkan untuk mengamankan para peserta. Seperti pada Jumat 13 Maret lalu, salah seorang atlit paralayang salah mendarat di perairan pantai dan berhasil diamankan tim SAR.
Tim SAR Parangtritis mengantisipasi lonjakan pengunjung dengan menerjunkan seluruh personel, untuk mengamankan sepanjang pantai Parangtritis hingga pantai Depok.
Supartono komandan regu II SAR Parangtritis mengatakan, 63 personel diturunkan dibantu Koramil dan Polsek Kretek. Personel SAR dibagi dalam beberapa regu, di antaranya pos pengamatan, tim ambulance, tim take off, tim pendaratan, tim perahu dan paramotor.
"Untuk pengamanan memang kita tambah personel. Jika pada hari biasa cuma 2 regu, untuk hari ini semua regu kami turunkan sejumlah 63 personel, menyebar dari pos Parangtritis sampai pos Depok," ujar Supartono.
Selain itu, tim SAR Parangtritis juga tetap menjalankan tugas untuk mengamankan pengunjung yang menikmati keindahan pantai. Imbauan juga disampaikan kepada pengunjung guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, yang disampaikan melalui media pengeras suara maupun melalui peluit, bahkan menegur secara langsung.
Menurut Supartono, untuk pengamanan pantai terbagi menjadi 4 titik dan setiap titik terdiri dari 5 orang. Juga disiagakan petugas yang melakukan patroli untuk mengantisipasi pengunjung yang berenang terlalu ke tengah.
"Patroli juga tetap kita adakan untuk mengantisipasi pengunjung yang mandinya terlalu ke tengah," imbuh Supartono. Dengan optimalnya pengamanan yang dilakukan tim SAR diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengunjung pantai Parangtritis. (Rmn)
Jogja Air Show 2015 Dibanjiri Pengunjung
Tim SAR Parangtritis mengantisipasi lonjakan pengunjung dengan menerjunkan seluruh personel, untuk mengamankan sepanjang pantai.
diperbarui 16 Mar 2015, 01:35 WIBDiterbitkan 16 Mar 2015, 01:35 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kelaparan di Gaza: 3 Orang Tewas Tergencet Saat Antre di Toko Roti
Mantan Bintang Real Madrid Berpeluang Main di Liga Inggris pada 2025
Nama-Nama Rasul dalam Islam, Teladan Keimanan Sepanjang Masa
Puluhan Tahun Tinggal di Kolong Tol, AHY Pindahkan Warga ke Rusun Rawa Buaya
Video Hoaks Sepekan: Penampakan Burung Bertopi hingga Mantan Menkes Nila Moeloek Promosi Obat Prostat
7 Makanan Berkuah Khas Indonesia ini Cocok Disantap Saat Musim Hujan
Daftar Pemain Series Waktu Kedua di Vidio: Ada Jerome Kurnia dan Kimberly Ryder
52 Miliar Panel Surya Akan Ubah Jalan Raya di AS Jadi Pembangkit Listrik Raksasa
Mangrove Project - Untuk Satu Bumi 2024 Digelar di 5 Provinsi, Populerkan Investasi pada Upaya Nyata Menahan Laju Perubahan Iklim
Mantan Menlu RI Marty Natalegawa: Indonesia Harus Jadi Bagian dari Solusi Global
Pemprov DKI Bakal Pindahkan 1.054 KK dari Kolong Tol dan Jembatan ke Rusunawa
Viral Sun Wukong Vs Goku: Poster Epik Laga Kualifikasi Piala Dunia China Vs Jepang