Liputan6.com, Jakarta - Menko Kemaritiman Rizal Ramli saat ini tengah menjadi sorotan publik. Tindakannya yang memprotes rencana pembelian pesawat Airbus oleh Garuda Indonesia dan pembangunan proyek pembangkit listrik 35 ribu Megawatt, serta pernyataannya yang mengajak Wakil Presiden Jusuf Kalla menggelar debat publik, menuai kontroversi.
Belum tuntas masalah ini, tersiar kabar lain yang menyebutkan, Rizal yang saat ini berstatus duda, tengah menjalin hubungan khusus dengan artis Cornelia Agatha. Kabar tersebut diketahui setelah munculnya foto Rizal dengan Cornelia di sebuah tabloid hiburan.
Dikonfirmasi mengenai kabar kedekatannya dengan pemeran Sarah dalam film Si Doel Anak Sekolahan itu, Rizal enggan berkomentar. Ia hanya menjawab, "no commento," sambil berlalu meninggalkan wartawan.
Selain enggan menjawab pertanyaan seputar kehidupan pribadinya, Rizal yang baru saja usai mengikuti rapat paripurna kabinet Kerja bersama Presiden Joko Widodo, juga enggan menjawab pertanyaan seputar protes yang disampaikan kepadanya.
"No commento, no commento," ucap Rizal. Dia mengatakan, tidak ada masalah dan berbincang akrab saat bertemu Wapres JK. ‎"Biasa saja, salaman, ketawa-ketawa," ucap Rizal. (Sun/Yus)
Diisukan Dekat dengan Artis Cornelia Agatha, Ini Kata Rizal Ramli
Dia mengatakan, tidak ada masalah dan berbincang akrab saat bertemu Wapres JK.
diperbarui 19 Agu 2015, 19:26 WIBDiterbitkan 19 Agu 2015, 19:26 WIB
Cornelia Agatha bercerai dengan Sony Lawlani pada 1 Agustus 2013, dengan salah satu pertimbangan adanya KDRT. Bahkan pada 19 Agustus 2013, Cornelia Agatha melaporkan mantan suaminya itu ke polisi atas tudingan tindak kekerasan (Liputan6.com/Panji Diksana)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sebagai Tersangka
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: Susah Payah Bungkam Penghuni Dasar Klasemen, The Reds Tinggalkan Manchester City
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Ipswich vs Manchester United 24 November 2024, Segera Dimulai
Industri Batu Bara di Zona Inti KCBN Muarajambi
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final
Komentar Negatif di Media Sosial Bisa Mempengaruhi Kesehatan Mental dan Mengubah Perilaku Seseorang
Menko PMK Pratikno Tinjau Progres Pembangunan Huntara bagi Penyintas Erupsi Gunung Lewotobi
Darts National Competition 2024 Sukses, Persaingan 2025 Bakal Hadirkan 9 Seri
Polisi Gagalkan Penyelundupan 11 Kg Ganja Lewat Jasa Ekspedisi di Pelabuhan Bakauheni