Liputan6.com, Surabaya - Direktur Utama PT Garindo Sejahtera Abadi (GSA) Cindra Johan ditetapkan sebagai tersangka kasus suap dan gratifikasi oleh Satgas Dwelling Time Polda Metro Jaya sejak Selasa malam 25 Agustus 2015. Johan diduga melarikan diri ke Singapura usai Satgas menggeledah kantornya di Gresik, Jawa Timur pada 11 Agustus lalu.
Hal tersebut diungkapkan Direktur Reserse Kriminal Umum Kombes Krishna Murti selaku Koordinator Satgas.
"Kita sudah tetapkan Cindra Johan sebagai tersangka, tetapi yang bersangkutan diduga berada di Singapura. Jadi dia buron sekarang," kata Krishna di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (27/8/2015).
Bahkan Krishna menyatakan, pihaknya telah mengirimkan red notice kepada interpol dan Kepolisian Singapura untuk menangkap bos perusahaan importir garam terbesar ini.
"Kita sudah kirim red notice, koordinasi dengan interpol dan polisi setempat," ujar Krishna.
Pada 7 Agustus 2015, Satgas Dwelling Time telah menyampaikan surat permohonan pencekalan atas Cindra kepada pihak imigrasi. Namun diketahui Cindra saat itu tidak berada di Indonesia. Beberapa pekan berlalu pun Cindra tak kunjung tiba di tanah air sehingga polisi menduga ia melakukan upaya melarikan diri.
Sebelumnya, Satgas telah menetapkan rekan sekantor Cindra, yaitu Lusi sebagai tersangka kasus suap dan gratifikasi kepada Partogi. Suap tersebut terkait lobi Garindo agar kuota impor garam perusahaannya tidak dikurangi oleh Ditjen Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan nonaktif Partogi Pangaribuan. (Ron/Ans)
Jadi Tersangka Dwelling Time, Bos Garam Diduga Kabur ke Singapura
"Kita sudah kirim red notice, koordinasi dengan interpol dan polisi setempat," ujar Krishna.
diperbarui 27 Agu 2015, 21:23 WIBDiterbitkan 27 Agu 2015, 21:23 WIB
Tim Satgas Khusus kasus 'Dwelling Time' usai menggeledah Kantor Dirjen Perdagangan Luar Negeri Kemendag, Jakarta, Senin (3/8/2015). Penggeledahan terkait dugaan korupsi Dwelling Time di Pelabuhan Tanjung Priok. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apakah Ada Santet dalam Islam? Buya Yahya dan UAS Bagikan Amalan Penangkalnya
Polisi Ungkap Jaringan Obat Perangsang Sesama Jenis di NTT
Debat Pilgub Sumut 2024 Usai, Edy-Hasan Ingatkan Jangan Rusak Demokrasi dengan 'Cawe-cawe'
Kasus Bentrokan Prajurit dan Warga di Deli Serdang, Danpuspom TNI: Sudah Tingkat Penyidikan
5 Destinasi Wisata yang Jadi Lokasi Syuting Film Horor
Mengenal Beaver Moon, Supermoon Terakhir pada 2024
Tragedi Longsor di Pondok Pesantren Sukabumi, 4 Santri Tewas Tertimpa Tembok Kolam
Farhan Ingin Puskesmas di Kota Bandung Beroperasi 24 Jam Layani Masyarakat
Dalam Dua Pekan, Polres Kepulauan Sitaro Panggil 8 Pejabat Terkait Pengelolaan Keuangan
Membaca Doa Qunut Subuh Bid’ah? Ini Pandangan Ustadz Adi Hidayat
Jokowi dan Kaesang Blusukan Pasar Klitikan Demi Paslon Respati - Astrid
Perbandingan 5 Pemain Termahal Timnas Indonesia dan Jepang, Timpang Seperti Peringkat FIFA