VIDEO: Ajukan Praperadilan, Jessica Siapkan 3 Saksi

Kuasa hukum mengajukan gugatan praperadilan merupakan hak Jessica sebagai tersangka.

oleh Liputan6 diperbarui 25 Feb 2016, 07:15 WIB
Diterbitkan 25 Feb 2016, 07:15 WIB
VIDEO: Ajukan Praperadilan, Jessica Siapkan 3 Saksi
Kuasa hukum mengajukan gugatan praperadilan merupakan hak Jessica sebagai tersangka.

Liputan6.com, Jakarta - Kuasa hukum Jessica Kumala Wongso akan mengajukan 3 saksi dalam sidang praperadilan.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (25/2/2016), tersangka kasus pembunuhan dengan menggunakan racun sianida yakni Jessica Kumala Wongso, kemarin dibesuk oleh ibunya Imelda Wongso dan kuasa hukumnya.

Jessica dikabarkan mengalami stres di Rutan Polda Metro Jaya dan ingin cepat-cepat keluar dari tahanan.

Untuk membebaskan Jessica, kuasa hukum sudah menyiapkan 3 saksi dalam sidang praperadilan yang akan digelar siang nanti di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Mengajukan gugatan praperadilan merupakan hak Jessica sebagai tersangka. Apalagi kuasa hukum merasa alat bukti penyidik masih minim untuk menetapkan Jessica sebagai tersangka.

Jika gugatan Jessica dikabulkan, maka Jessica harus dilepaskan. Namun, bukan berarti penyidikan terhadap Jessica tidak bisa dibuka kembali.

Jessica ditetapkan tersangka karena diduga membunuh  Wayan Mirna Shalihin di sebuah kedai kopi di Grand Indonesia, Jakarta Pusat. Mirna adalah teman kuliah Jessica di Australia.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya