Liputan6.com, Jakarta - Aksi unjuk rasa 4 November yang awalnya berlangsung damai berakhir ricuh. Massa beratribut Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) melakukan perlawanan saat polisi berupaya membubarkan paksa dari sekitar area Istana di Jalan Medan Merdeka Utara.
Massa yang dibubarkan berupaya melakukan perlawanan dengan melempari polisi dengan batu, bambu, dan botol air mineral.
Saat aksi perlawanan itu terjadi, seorang anggota polisi terlihat jatuh tersungkur akibat terkena lemparan batu dan pukulan dari massa. Melihat rekannya tersungkur, polisi lain berupaya menolong dan membawa polisi yang terlihat tidak membawa senjata itu.
Anggota polisi dari Brimob Polda Metro Jaya itu pun kemudian mendapatkan perawatan dari tim medis yang ada di sekitar lokasi.
Advertisement