Rusuh di Rutan Blok Teroris, Polisi Tutup Jalan Akses ke Mako Brimob

Sebelum penutupan jalan, semua pengguna jalan yang melintas di depan Mako Brimob digeledah.

oleh Jennar Kiansantang diperbarui 09 Mei 2018, 02:03 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2018, 02:03 WIB
Mako Brimob
Polisi menutup Jalan di depan Mako Brimob. (Liputan6.com/Jennar Kiansantang)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Polisi menutup akses Jalan Komjen M Jasin yang menuju Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. Penutupan ini menyusul kericuhan yang terjadi di rutan tempat penahanan pelaku teror.

Ppantauan Liputan6.com, Rabu diniharii (9/5/2018), penutupan dilakukan sekitar 300 meter dari lokasi Mako Brimob. Di sisi sebelah Timur, sebuah mobil dan truk polisi menutup akses jalan. Pengemudi yang melintas diminta memutar arah. Hanya kendaraan polisi yang diizinkan melintas.

Sebelum penutupan jalan, semua pengguna jalan yang melintas digeledah. Penggeledahan dilakukan di Markas Direktorat Polisi Satwa, yang jaraknya 300 meter dari Mako Brimob.

Hingga kini awak media belum diizinkan mendekat ke Mako Brimob. Mereka tertahan di depan Markas Direktorat Polisi Satwa.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya