Fasilitas Mewah di Lapas Sukamiskin, Bagaimana Kamar Jero Wacik?

Saat ini publik tengah dikejutkan dengan operasi tangkap tangan (OTT) KPK kasus suap yang dilakukan oleh Kalapas Sukamiskin Wahid Husein.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Jul 2018, 15:50 WIB
Diterbitkan 23 Jul 2018, 15:50 WIB
Ajukan PK Kasus DOM, Jero Wacik Beberkan Bukti Baru
Mantan Menteri ESDM, Jero Wacik usai mengikuti sidang pengajuan Peninjauan Kembali atas putusan kasasi kasus dana operasional menteri (DOM) di PN Jakarta Pusat, Senin (23/7). Sejumlah bukti baru yang diajukan Jero Wacik. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Saat ini publik tengah dikejutkan dengan operasi tangkap tangan (OTT) KPK kasus suap yang dilakukan oleh Kalapas Sukamiskin Wahid Husein.

Diduga, terpidana atas nama Andri dan Fahmi Darmawangsa, Fuad Amin dan TB Chaeri Wardana memberikan suap kepada Kalapas Sukamiskin untuk mendapat fasilitas wah di dalam tahanan.

Lalu bagaimana kamar Jero Wacik yang juga merupakan "orang besar"?

Terpidana kasus korupsi penyalahgunaan dana operasional menteri, Jero Wacik menyebut kamar tempat ia ditahan di Lapas Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat tergolong standar. Fasiltasnya juga biasa. Kamar standar ini hanya dilengkapi fasilitas kamar mandi dan toilet menggunaan WC duduk.

"Fasilitas biasa saja. Standar ya kamar mandi kemudian WC," sebutnya ditemui usai menghadiri sidang PK di PN Jakarta Pusat, Senin (23/7/2018).

Jero Wacik mengatakan sebelumnya toilet Lapas Sukamiskin hanya menggunakan WC jongkok tapi kemudian diganti dengan WC duduk karena banyak penghuni lapas yang sakit karena tak kuat jongkok. Menurutnya fasilitas WC duduk bukan ukuran standar kemewahan.

"Tadinya ada (WC) yang jongkok ya. Ada yang diganti dengan yang duduk karena ada yang pada sakit ya enggak kuat jongkok. Kalau WC duduk kan bukan mewah biasa lah‎," kata mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata di era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini.

Dia juga menyebut kamarnya tanpa pendingin ruangan dan perkakas elektronik lainnya.

"Saya enggak punya AC. Kulkas saya enggak punya," kata dia.

 


Keadaan di Lapas Sukamiskin Pasca-OTT

Pasca OTT KPK yang menangkap Kepala Lapas Sukamiskin, Jero Wacik mengatakan kondisi Lapas Sukamiskin saat ini tak ada masalah. Para tahanan juga menurutnya dalam keadaan baik. Seperti diketahui, Kepala Lapas Sukamiskin ditangkap KPK atas dugaan menerima suap dari tahanan agar disediakan kamar dengan fasilitas mewah

"Di sana oke-oke. Kami baik-baik saja," ujarnya.

"Jadi kalau urusan yang operasi tangkap tangan itu, silakan berjalan. Kami yang di dalam ya baik-baik saja. Jadi kalau dibilang apa namanya saungnya mewah, enggaklah saudara yang sudah pernah ke sana gubuk-gubuk gitu kok," pungkas Jero Wacik.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya