Top 3 News: Dijenguk Jokowi, Arifin Ilham Sebut Ada Hikmah di Balik Sakitnya

Top 3 news, momen kunjungan Jokowi untuk menjenguk ustaz Arifin Ilham sempat jadi perbincangan hangat warganet. Keakraban yang terjalin menepis kabar bahwa kerap terjadi perbedaan.

oleh Devira PrastiwiMaria FloraNafiysul QodarLiputan6.com diperbarui 14 Jan 2019, 07:00 WIB
Diterbitkan 14 Jan 2019, 07:00 WIB
Jokowi Jenguk Ustaz Arifin Ilham
Jokowi saat menjenguk Ustaz Arifin Ilham (dok. Instagram @jokowi/https://www.instagram.com/p/BsZlNwQhSQl/Putu Elmira)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sebelum dirujuk ke Penang, Malaysia untuk menjalani perawatan, ustaz Arifin Ilham dikunjungi sejumlah tokoh penting negeri ini. Tanpa terkecuali Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Menerima kunjungan tersebut, Arifin Ilham mengku senang. Menurutnya ada hikmah yang bisa diambil di balik sakitnya, yaitu sejenak semua perbedaan dilupakan dan hanya doa yang tertinggal untuk kesembuhannya.

"Abi senang nak, ada hikmah di balik sakitnya abi, sejenak kita semua melupakan perbedaan dan semua berdoa untuk kesembuhan abi," ucap Arifin Ilham lewat akun Instagram sang putra Alvin Faiz.

Momen kunjungan Jokowi untuk menjenguk ustaz Arifin Ilham pun sempat jadi perbincangan hangat warganet. Keakraban yang terjalin menepis kabar bahwa kerap terjadi perbedaan pandangan dan pendapat di antara keduanya.

Baik Presiden Jokowi dan ustaz Arifin Ilham bahkan terlihat saling menyayangi dan menghormati satu sama lain. 

Sementara itu, puluhan pasukan oranye dari Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Selatan dikerahkan untuk mengatasi tanggul Jati Padang yang jebol, Minggu malam, 13 Januari.

Sebanyak dua RT terendam banjir hingga ketinggian 60 sentimeter. 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

1. 3 Ucapan Ustaz Arifin Ilham Usai Dijenguk Jokowi Hingga Sandiaga

Ustaz Arifin Ilham (Foto: Instagram)
Ustaz Arifin Ilham (Foto: Instagram)... Selengkapnya

Alvin Faiz memajang foto ketika Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Presiden Jokowi, Prabowo Subianto, Ma'ruf Amin, dan Sandiaga Uno datang menjenguk sang ayah, Ustaz Arifin Ilham.

Ada kalimat dari Arifin Ilham untuk postingan tersebut.

"Abi senang nak, ada hikmah di balik sakitnya abi, sejenak kita semua melupakan perbedaan dan semua berdoa untuk kesembuhan abi. Semoga seterusnya kita bisa seperti ini, tidak hanya sekarang, amiin," tulis Alvin mengutip ucapan Arifin Ilham, Kamis 10 Januari 2019.

 

Selengkapnya...

2. Pasukan Oranye hingga TNI Dikerahkan Atasi Banjir Jatipadang Akibat Tanggul Jebol

20160212-Hujan Deras, Lenteng Agung Banjir hingga 50cm
Pengedara motor terpaksa harus menuntun kendaraanya yang mogok karena nekat menorobos bajir di jalan Lenteng Agung, Jakarta, Jumat (12/2). Hujan deras yang mengguyur Jakarta menyebabkan beberapa ruas jalan terendam banjir. (Liputan6.com/Yoppy Renato)... Selengkapnya

Sebanyak 20 petugas dari Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Selatan dikerahkan ke lokasi jebolnya tanggul Kali Pulo di kelurahan Jatipadang, Jakarta Selatan pada Minggu (13/1/2019) malam.

Tanggul mengalami jebol sekitar pukul 18.30 WIB. Ketinggian air saat itu mencapai 50 hingga 60 centimeter dan merendam 2 wilayah rukun tetangga (RT).

Untuk mengatasinya, petugas memasang crucuk, (struktur tiang-tiang kayu dolken) serta menimbun karung-karung pasir.

 

Selengkapnya...

3. Viral Pengemudi Ojek Online Wanita Terlindas Truk, Begini Kondisinya

Kecelakaan Kendaraan Bermotor atau Kecelakaan Roda Dua
Ilustrasi Foto Kecelakaan Motor (iStockphoto)... Selengkapnya

Seorang pengemudi ojek online (ojol) wanita merintih kesakitan. Dia terjatuh dari sepeda motornya dan kakinya terlindas ban depan truk trailer.

Insiden kecelakaanyang terjadi di wilayah Jakarta Utara itu viral di media sosial dan aplikasi pesan WhatsApp.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Utara AKBP Agung Pitoyo mengatakan, kecelakaan itu terjadi di Jalan RE Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Kamis 10 Januari 2018 sekitar pukul 14.15 WIB. 

Dalam video yang viral, terlihat kaki Irna tertindih ban depan truk bagian kanan. Pengemudi ojol itu merintih kesakitan saat petugas dan beberapa warga berusaha mengangkat truk menggunakan dongkrak dan mengeluarkan kakinya.

 

Selengkapnya...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya