Liputan6.com, Jakarta PT Kereta Api Indonesia (Persero) melalui anak usahanya yakni PT Reska Multi Usaha (RMU) terus berinovasi menghadirkan berbagai layanan untuk memudahkan kehidupan masyarakat terutama untuk kebutuhan sehari-hari. salah satunya dengan menghadirkan aplikasi Lokomart. Pada awal peluncurannya, aplikasi Lokomart identik dengan layanan pemesanan makanan secara online. Namun, ada juga berbagai layanan lain yang dapat diakses seperti layanan Laundry, Catering, Reska Kitchen (menu semi finish good), Trainmart (produk grocery), dan Resclean (home cleaning).
Salah satu layanan unggulan di Lokomart saat ini adalah Resclean yang menyediakan berbagai jenis pembersihan baik untuk konsumen perorangan (perumahan, apartemen, kos) maupun korporasi (hotel, kantor dan area komersial lainnya). Namun, untuk saat ini, Resclean masih menyediakan layanan pembersihan lingkup indoor dan interior bangunan.
Resclean melayani pembersihan residensial dan komersial meliputi Daily Cleaning Single, Daily Cleaning Member, General Cleaning, Floor Scrubbing, Marble Polishing, dan Cleaning Contract. Paket pembersihan harian (Daily Cleaning) meliputi pembersihan debu seluruh permukaan, merapikan kamar, mencuci piring, membersihkan toilet, menyapu, menyedot debu dan mengepel lantai.Â
Advertisement
Tersedia dua pilihan layanan pembersihan harian yaitu: Daily Cleaning Single adalah pembersihan harian dengan pesanan satu kali, layanan yang cocok bagi yang tidak memiliki jadwal pembersihan tetap atau yang membutuhkan pembersihan mendesak; Daily Cleaning Member (berlangganan) adalah pembersihan harian bagi yang menginginkan layanan pembersihan terjadwal rutin atau yang memiliki jadwal pembersihan tetap.
RMU juga menyediakan enam pilihan Paket Daily Cleaning. Paket Ekonomi dengan tarif Rp65.000: waktu pengerjaan 1 jam, estimasi luasan < 30m2, jumlah ruangan yang dibersihkan sebanyak 5 ruangan terdiri dari 1 ruang tidur, 1 ruang tamu/keluarga, 1 ruang dapur, 1 kamar mandi, dan 1 teras. Paket Premium dengan tarif Rp130.000: waktu pengerjaan 2 jam, estimasi luasan 31m2-60m2, jumlah ruangan yang dibersihkan sebanyak 7 ruangan terdiri dari 2 ruang tidur, 1 ruang tamu/keluarga, 1 ruang dapur, 2 kamar mandi, dan 1 teras.
Paket Bisnis dengan tarif Rp260.000: waktu pengerjaan 4 jam, estimasi luasan 61m2 s.d 120 m2, jumlah ruangan yang dibersihkan sebanyak 11 ruangan terdiri dari 3 ruang tidur, 3 ruang tamu/keluarga, 1 ruang dapur, 2 kamar mandi, dan 2 teras. Paket Eksekutif dengan tarif Rp390.000: waktu pengerjaan 6 Jam, estimasi luasan 120m2-80m2, jumlah ruangan yang dibersihkan sebanyak 14 ruangan terdiri dari 4 ruang tidur, 3 ruang tamu/keluarga, 1 ruang dapur, 3 kamar mandi, 2 teras, dan 1 tangga.
Paket Priority dengan tarif Rp520.000; waktu pengerjaan 8 Jam, estimasi luasan 181m2-250m2, jumlah ruangan yang dibersihkan sebanyak 18 ruangan terdiri dari 5 ruang tidur, 4 ruang tamu/keluarga, 2 ruang dapur, Â 4 kamar mandi, Â 2 teras, dan 1 tangga. Paket Luxury dengan tarif on call: waktu pengerjaan > 9 Jam, estimasi luasan > 250 m2, jumlah ruangan yang dibersihkan sebanyak 18 ruangan terdiri dari 5 ruang tidur, 4 ruang tamu/keluarga, 2 ruang dapur, 4 kamar mandi, 2 teras, dan 1 tangga.
Ada juga General Cleaning yakni layanan pembersihan yang lebih detail terhadap properti yang biasanya dilakukan secara berkala. Pembersihan jenis ini sangat cocok untuk properti pasca renovasi maupun menempati rumah atau apartemen baru. Layanan Floor Scrubbing dan Marble Polishing adalah perawatan berkala untuk lantai granit/marmer agar tetap bersih dan berkilau. Tarif untuk General Cleaning, Floor Scrubbing dan Marble Polish ditetapkan berdasarkan hasil survei dan ukuran area.
Masyarakat dapat mengakses layanan Resclean dengan mendownload aplikasi Lokomart yang tersedia pada google playstore lalu lakukan registrasi awal. Pada tampilan home bar (user interface) terdapat pilihan menu tersedia, pilih ikon Resclean, tentukan lokasi dengan klik Resclean yang terdekat, pilih layanan yang diinginkan, lalu klik pesan. Pada bar trolley klik kembali dan akan muncul rincian pesanan, masukan no telepon, alamat, tanggal dan waktu pengerjaan, pilih metode pembayaran yang dapat menggunakan Linkaja, Gopay, virtual account BNI kemudian lakukan proses pembayaran.
Resclean tidak hanya memberikan layanan kebersihan biasa, namun memberikan layanan kebersihan yang detail. Resclean didukung oleh SDM yang andal dan terlatih, peralatan dan bahan pembersih yang ramah lingkungan, serta SOP yang ketat dengan berpegang pada etos kerja Trust, Clean, Fresh, Cheerfull.
Pada masa pandemik ini, Resclean tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai prosedur yang telah ditetapkan oleh WHO dan Kementerian Kesehatan, diantaranya: Melakukan pengecekan suhu tubuh sebelum melaksanakan pekerjaan; Melakukan cuci tangan dengan air mengalir dan sabun selama 20 detik; Menggunakan hand sanitizer setelah menyentuh apapun; Menggunakan APD berupa masker dan sarung tangan; Selalu menjaga jarak aman dengan orang lain (minimal 1 meter); Melakukan pembersihan dan desinfkesi seluruh peralatan sebelum dan sesudah digunakan.
Resclean didukung 10 tim terlatih dan andal di masing-masing Branch Office RMU. Jumlah Resclean Ranger yang bertugas dalam melakukan layanan Resclean berbeda-beda pada tiap paket layanan, untuk paket Ekonomi dan Premium dilakukan oleh 1 orang Resclean Ranger, sedangkan untuk paket Bisnis s.d Luxury dilakukan oleh 2 orang Resclean Ranger atau lebih. Saat ini RMU memiliki 11 kantor cabang di Pulau Jawa dan Pulau Sumatera.
Melihat kebutuhan masyarakat atas jasa layanan kebersihan selain area indoor dan interior, kedepan RMU akan menyediakan layanan pembersihan area outdoor seperti perawatan dan pembersihan taman, pembersihan tandon air atas/bawah, pembersihan kolam serta menyediakan layanan desinfeksi ruangan. Selain menyediakan layanan jasa kebersihan, Resclean juga akan menyediakan produk-produk bahan pembersih rumah tangga ramah lingkungan yang telah direkomendasikan oleh Singapore's National Environmental Agency (NEA).
Â
(*)