Cuaca Cerah, Arus Lalu Lintas Ibukota Padat Rabu Pagi

Cuaca cerah dan sejumlah ruas jalan di Jakarta kini mulai terlihat padat. Jalan mana saja?

oleh Oscar Ferri diperbarui 28 Agu 2013, 07:08 WIB
Diterbitkan 28 Agu 2013, 07:08 WIB
tol-cawang-macet-130723b.jpg

Bagi Anda yang ingin beraktivitas di pagi hari ini, ada baiknya untuk memperhatikan kondisi arus lalu lintas di Ibukota. Cuaca cerah dan sejumlah ruas jalan di Jakarta kini mulai terlihat padat. Jalan mana saja?

Berikut, pantauan arus lalu lintas yang dihimpun Liputan6.com melalui akun twitter TMC Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, Rabu (28/8/2013).

1. 06.57 Kondisi lalu lintas Mampang menuju Jalan Buncit Raya terpantau ramai lancar

2. 06.46 Situasi lalu lintas di ruas jalan Raya Pesanggrahan terpantau padat kedua arah

3. 06.45 Situasi lalu lintas dari arah Semanggi menuju bundaran Senayan dan Blok M terpantau Ramai cenderung Padat

4. 06.29 Arus lalin Manggarai arah Pasar Rumput padat sebaliknya ramai lancar

5. 06.29 Arus lalin Jatipadang arah Mampang ramai cenderung padat sebaliknya ramai lancar

6. 05:54 Depan Universitas Pancasila, Lenteng Agung arah ke Tanjung Barat lalin padat merayap.

7. 05:53 Imbas Truk tangki mogok di KM 27, Tol Cawang arah ke Cikarang lalin padat mulai dari KM 25.

8. 05:42 Truk tangki L 8972 UV bermuatan bahan kimia mogok di KM 27 Tol Cikarang (arah ke Cikampek), lalin tersendat dan masih penanganan.

9. 04:57 Kecelakaan Isuzu Elf B 7070 NDE di KM 67 Tol Ciujung (arah ke Merak) dan masih penanganan Petugas Polri.

10. 04:56 Kecelakaan Bus Sari Mustika H 1504 CA terperosok keluar badan jalan di KM 74 Tol Serang Timur (arah ke Merak), 4 orang luka-luka. (Osc/Ali)

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya