Liputan6.com, Jakarta - Di sela-sela peluncuran Rifat Drive Labs (RDL) di kawasan Bumi Perkemahan Cibubur, pada hari ini (10/3/2015), pebalap nasional Rifat Sungkar turut memberikan sejumlah kiat mengemudi yang baik dan benar.
Ia memberikan tips dasar mengenai duduk yang benar ketika menyetir. Idealnya, kata Rifat, posisi duduk harus membuat pengendara dalam keadaan nyaman juga siaga.
Pertama, bebernya, posisi duduk yang benar dapat membuat pengendara berkomunikasi dengan pengendara lain; kedua, mampu memantau situasi di luar; ketiga, tidak mudah lelah dan selalu sigap; dan keempat, mudah mengantisipasi saat merasakan gejala awal mobil kehilangan keseimbangan.
Lebih lanjut kata Rifat, situasi tersebut bisa didapatkan jika posisi duduk pengemudi menyandar sempurna pada jok, sebab posisi ini membuat badan pengemudi lebih tegak. Terlebih lagi, pengemudi dipastikan tidak mudah lelah dan mampu menguasai kemudi dengan sempurna.
Diakui Rifat, mayoritas pengemudi masih belum memahami pentingnya mengatur posisi duduk yang benar. Maka tak heran, bila dilapangan banyak pengemudi yang lebih suka duduk dengan posisi condong ke belakang demi aspek kenyamanan. Padahal, posisi ini membuat pengemudi sulit mengontrol kemudi.
(rio/gst)
Posisi Duduk yang Benar Saat Nyetir Menurut Rifat Sungkar
Posisi duduk ternyata memiliki peran penting untuk terhadap keselamatan dan kenyamanan saat mengemudi.
diperbarui 10 Mar 2015, 14:38 WIBDiterbitkan 10 Mar 2015, 14:38 WIB
Posisi duduk ternyata memiliki peran penting untuk terhadap keselamatan dan kenyamanan saat mengemudi.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Rim Adalah Satuan Ukuran, Berikut Definisi, Penggunaan, dan Konversinya
Karangan Argumentasi Adalah Tulisan yang Meyakinkan Pembaca
Seputar Waitress Cafe, Profesi Penting dalam Industri F&B
Profil Wasit Mooud Bonyadifard yang Akan Jadi Pengadil Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang, Pernah Pimpin Pertandingan Liga 1
Mimpi Beli Parfum Tapi Tidak Jadi: Makna dan Tafsir yang Perlu Diketahui
Karangan Narasi Adalah: Panduan Lengkap Menulis Cerita yang Menawan
MIND ID Perkuat Hilirisasi Batu Bara untuk Ekosistem Kendaraan Listrik
Dapat Dukungan UAS, Cak Imin Optimis Bermarwah Menangkan Pilkada Riau
13 Tafsir Mimpi Naik Haji, Pertanda Baik atau Sekadar Bunga Tidur?
Rukun Wudhu Adalah: Panduan Lengkap Tata Cara Bersuci dalam Islam
Daftar Kelebihan Kevin Diks, Amunisi Berharga Timnas Indonesia
Visionary Adalah: Panduan Lengkap Karakteristik, Manfaat, dan Cara Menjadi Pemimpin Visioner