Deretan 10 Orang Terkaya di Planet Bumi Versi Forbes

oleh Arny Christika Putri, diperbarui 21 Mar 2017, 15:18 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2017 15:18 WIB
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Merangkum dari data yang dikeluarkan oleh Majalah Forbes, inilah daftar peringkat 10 orang paling kaya di dunia data per Maret 2017.
Foto 1 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Pendiri Microsoft Bill Gates masih menempati peringkat teratas daftar orang terkaya di dunia versi majalah Forbes. Pendiri yayasan Bill & Melinda Gates ini tercatat memiliki kekayaan US$86 miliar atau sekitar Rp 1.103 triliun (AP Photo/Vadim Ghirda, File)
Foto 2 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Peringkat kedua diikuti oleh pemilik Berkshire Hathaway, Warren Buffett. Kekayaan pria 86 tahun ini mencapai US$ 75,6 miliar atau sekitar Rp 1.005 triliun. (NYC)
Foto 3 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Peringkat ketiga diisi oleh Jeff Bezos yang miliki kekayaan US$72,8 miliar. Kekayaan CEO dari amazon.com bertambah sebanyak US$27,6 miliar atau sekitar Rp968 triliun pada tahun ini. (AP Photo/Susan Walsh)
Foto 4 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Di tempat ke empat ada Amancio Ortega, pendiri gerai pakaian Zara. Total kekayaannya tahun ini bertambah 4,3 miliar dolar AS. Sekarang kekayaan menjadi 71,3 miliar dolar AS atau sekitar 923 triliun rupiah. (AP Photo/Iago Lopez)
Foto 5 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Sementara di posisi lima ada pendiri Facebook Mark Zuckerberg. Pada tahun 2017 ini, aset kekayaan Mark ditaksir 57,6 miliar dolar Amerika, atau sekitar 749 triliun rupiah. (AP Photo/Eric Risberg, File)
Foto 6 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Di posisi ke enam dalam daftar 10 Orang Terkaya di Dunia adalah Carlos Slim Helu, pengusaha telekomunikasi asal Meksiko. Aset harta pria 77 tahun ini diprediksi mencapai 55,7 miliar dolar atau kurang lebih 724 triliun rupiah. (AP Photo/Jason DeCrow)
Foto 7 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Lalu, peringkat tujuh, ada Larry Elison yang merupakan pendiri dan pimpinan perusahaan teknologi Oracle dengan aset kekayaan sebesar 53,2 miliar dolar amerika, atau sekitar 692 triliun rupiah. (GERARD JULIEN / AFP)
Foto 8 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Di tempat ke delapan ada Chairman dan CEO dari Koch Industries, Charles de Ganahl Koch. Melalui perusahaan tersebut, Charles Koch berhasil mengumpulkan aset kekayaan sebesar 43,8 miliar dolar atau 565,5 triliun rupiah. (wikipedia.org)
Foto 9 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Di posisi ke sembilan adalah David Koch, adik dari Charles Koch yang lahir pada 3 Mei 1940. Kekayaan Vice President of Koch Industries itu senilai dengan jumlah kekayaan saudaranya, 43,8 miliar dolar amerika. (AP Photo/Phelan M. Ebenhack, File)
Foto 10 dari 10
Ini 10 Daftar Orang Terkaya Dunia Tahun 2017 Versi Forbes
Dan, peringkat ke 10 pada ranking orang terkaya dunia pada 2017 diisi oleh pendiri Bloomberg LP, yaitu Michael Bloomberg. aset kekayaan pria 75 tahun ini sebesar 42,5 miliar dolar atau sekitar 552,5 triliun rupiah. (ERIC PIERMONT / AFP)