FOTO: Deretan Barang Berharga Stephen Hawking yang Dilelang

oleh Arny Christika Putri, diperbarui 31 Okt 2018, 12:30 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2018 12:30 WIB
Barang Berharga Stephen Hawking yang Akan Dilelang
Barang-barang pribadi Stephen Hawking termasuk kursi roda hingga naskah ilmiahnya dilelang di Balai Lelang Christie, London
Foto 1 dari 7
Barang Berharga Stephen Hawking yang Akan Dilelang
Asisten galeri berpose dengan salinan buku “A History of Time” yang ditandatangani dengan cap jempol oleh fisikawan Stephen Hawking selama sesi pemotretan untuk acara pelelangan di Balai Lelang Christie, London, Selasa (30/10). (Daniel LEAL-OLIVAS/AFP)
Foto 2 dari 7
Barang Berharga Stephen Hawking yang Akan Dilelang
Sebuah gambar menunjukkan salah satu dari lima salinan tesis fisikawan teoretis, Stephen Hawking di Cambridge University pada 1965 selama sesi pemotretan untuk acara pelelangan di Balai Lelang Christie, London, Selasa (30/10). (Daniel LEAL-OLIVAS/AFP)
Foto 3 dari 7
Barang Berharga Stephen Hawking yang Akan Dilelang
Seorang karyawan galeri memegang Medali Albert Einstein yang dianugerahkan kepada fisikawan Stephen Hawking selama sesi pemotretan untuk acara pelelangan di Balai Lelang Christie, London, Selasa (30/10). (Daniel LEAL-OLIVAS/AFP)
Foto 4 dari 7
Barang Berharga Stephen Hawking yang Akan Dilelang
Sebuah gambar menunjukkan naskah produksi asli untuk penampilan fisikawan teoretis Stephen Hawking pada acara TV 'The Simpsons' selama sesi pemotretan untuk acara pelelangan di Balai Lelang Christie, London, Selasa (30/10). (Daniel LEAL-OLIVAS/AFP)
Foto 5 dari 7
Barang Berharga Stephen Hawking yang Akan Dilelang
Sebuah kursi berteknologi tinggi milik Stephen Hawking selama sesi pemotretan untuk acara pelelangan di Balai Lelang Christie, London, Selasa (30/10). Kursi roda itu digerakkan dengan motor dan terbuat dari kulit berwarna marun. (Daniel LEAL-OLIVAS/AFP)
Foto 6 dari 7
Barang Berharga Stephen Hawking yang Akan Dilelang
Sebuah gambar menunjukkan medali dan penghargaan milik Stephen Hawking selama sesi pemotretan untuk acara pelelangan di Balai Lelang Christie, London, Selasa (30/10). Lelang online dimulai 31 Oktober hingga 8 November 2018. (Daniel LEAL-OLIVAS/AFP)
Foto 7 dari 7
Barang Berharga Stephen Hawking yang Akan Dilelang
Seorang karyawan galeri berpose dengan jaket bomber yang digunakan saat pembuatan film dokumenter Stephen Hawking selama sesi pemotretan untuk acara pelelangan di Balai Lelang Christie, London, Selasa (30/10). (Daniel LEAL-OLIVAS/AFP)