FOTO: Kebijakan WFH Hingga 75 Persen di DKI Jakarta

oleh Arny Christika Putri, diperbarui 16 Des 2020, 19:00 WIB
Diterbitkan 16 Des 2020 19:00 WIB
Aturan WFH 75 Persen
Pemprov DKI Jakarta akan mengikuti arahan Wakil Ketua Komite Penanganan Covid-19 Luhut Binsar Pandjaitan terkait pengetatan work from home (WFH).
Foto 1 dari 6
Aturan WFH 75 Persen
Orang-orang menyeberang jalan dengan latar belakang gedung perkantoran di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Pemprov DKI Jakarta akan mengikuti arahan Wakil Ketua Komite Penanganan Covid-19 Luhut Binsar Pandjaitan terkait pengetatan work from home (WFH). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Foto 2 dari 6
Aturan WFH 75 Persen
Orang-orang menyeberang jalan di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Pemprov DKI bakal memberlakukan kebijakan WFH (work from home) bagi ASN sebesar 75 persen untuk mengantisipasi lonjakan kasus konfirmasi positif Covid-19 pada akhir tahun. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Foto 3 dari 6
Aturan WFH 75 Persen
Pejalan kaki melintasi trotoar di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Satgas Penanganan Covid-19 DKI Jakarta tengah membahas tentang kurva Covid-19 di wilayah Ibu Kota sembari mengkaji kebijakan WFH sebesar 75 persen bagi karyawan swasta. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Foto 4 dari 6
Aturan WFH 75 Persen
Calon penumpang menunggu bus Transjakarta di halte kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memastikan, kebijakan 75 persen karyawan bekerja dari rumah (WFH) akan diterapkan sebelum pergantian tahun 2020 ke 2021. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Foto 5 dari 6
Aturan WFH 75 Persen
Penumpang antre untuk menaiki bus Transjakarta di halte Sudirman, Rabu (16/12/2020). Sebelumnya, Wakil Ketua Komite Penanganan Covid-19 Luhut Pandjaitan meminta Anies Baswedan untuk mengetatkan kebijakan WFH setelah DKI Jakarta terus mencatat kenaikan kasus Covid-19. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Foto 6 dari 6
Aturan WFH 75 Persen
Orang-orang berjalan di trotoar kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mendukung kebijakan Wakil Ketua Komite Penanganan Covid-19 Luhut Pandjaitan yang meminta agar kebijakan WFH diperketat. (Liputan6.com/Faizal Fanani)