FOTO: Aksi Ricky Kambuaya di Piala AFF 2020, Jenderal Lapangan Tengah Timnas

oleh Septika Shidqiyyah, diperbarui 22 Des 2021, 15:15 WIB
Diterbitkan 22 Des 2021 15:15 WIB
Aksi Ricky Kambuaya di Piala AFF 2020, Jenderal Lapangan Tengah Timnas
Ricky Kambuaya menjadi gelandang tak tergantikan di timnas Indonesia. Kambuaya selalu dipercaya oleh pelatih Shin Tae-yong bermain dari menit awal di 4 pertandingan fase grup Piala AFF 2020. Peran sentral gelandang Persebaya Surabaya ini sangat penting bagi timnas.
Foto 1 dari 4
Aksi Ricky Kambuaya di Piala AFF 2020, Jenderal Lapangan Tengah Timnas
Ricky Kambuaya menjadi salah satu pemain andalan Shin Tae-yong di Piala AFF 2020. Ia tidak tergantikan dan menjadi jenderal lapangan tengah di tim Garuda. Pemain bernomor punggung 15 ini tampil memukau di setiap laga timnas. (Liputan6.com/IG/@pssi)
Foto 2 dari 4
Aksi Ricky Kambuaya di Piala AFF 2020, Jenderal Lapangan Tengah Timnas
Daya jelajah yang tinggi membuat gelandang Persebaya Surabaya, Ricky Kambuaya menjadi salah satu pemain dengan menit bermain terbanyak bagi Indonesia. Penampilannya yang impresif dan tidak kenal lelah membuat Kambuaya jadi andalan pelatih. (Liputan6.com/IG/@pssi)
Foto 3 dari 4
Aksi Ricky Kambuaya di Piala AFF 2020, Jenderal Lapangan Tengah Timnas
Pergerakan Ricky Kambuaya saat menjadi gelandang box to box selalu saja merepotkan pertahanan lawan. Daya juang yang tinggi dan mobilitas pergerakan tak kenal lelah membuat gelandang Bajul Ijo selalu saja di pasang Shin Tae-yong sebagai pemain utama. (Liputan6.com/IG/@pssi)
Foto 4 dari 4
Aksi Ricky Kambuaya di Piala AFF 2020, Jenderal Lapangan Tengah Timnas
Intruksi dari Shin Tae-yong di pinggir lapangan pun selalu didengarkan oleh Ricky Kambuaya. Ricky berhasil memerankan gelandang box to box dengan baik. Ia berhasil menjadi penghubung antara lini belakang dan lini serang sehingga transisi bertahan dan menyerang cukup baik. (Liputan6.com/IG/@pssi)