Momen Hidung Kiper Iran Patah Usai Tabrak Rekan Sendiri di Piala Dunia 2022
Kiper timnas Iran Alireza Beiranvand bertabrakan dengan rekan setimnya Majid Hosseini saat pertandingan antara Inggris dan Iran di Piala Dunia Qatar 2022. Akibatnya Beiranvand mengalami cedera hidung patah sehingga tidak bisa melanjutkan pertandingan dan di gantika oleh kiper cadangan Seyed Hossein Hosseini.
Foto 1 dari 8
Kiper Timnas Iran Alireza Beiranvand bertabrakan dengan rekan setimnya Majid Hosseini (kanan) saat pertandingan sepak bola grup B Piala Dunia Qatar 2022 antara Inggris dan Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022). Kejadian ini berawal dari seorang pemain Inggris yang melepas umpan silang dan melambung ke wilayah kotak penalti timnas Iran. (AP Photo/Alessandra Tarantino)
Foto 2 dari 8
Kiper timnas Iran Alireza Beiranvand bertabrakan dengan rekan setimnya Majid Hosseini saat pertandingan sepak bola grup B Piala Dunia Qatar 2022 antara Inggris dan Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022). Saat Kiper Beiranvand dan Majid mencoba menghalau bola, keduanya justru bertabrakan. (AP Photo/Alessandra Tarantino)
Foto 3 dari 8
Majid Hosseini (kanan bawah) kesakitan setelah bertabrakan dengan Alireza Beiranvand (kiri) saat pertandingan sepak bola grup B Piala Dunia Qatar 2022 antara Inggris dan Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022). Menurut media Inggris, hidung Beiranvand sudah pasti mengalami patah yang cukup parah. (AP Photo/Hassan Ammar)
Foto 4 dari 8
Berita Terkait
Reaksi kesakitan Majid Hosseini (kanan bawah) dan Alireza Beiranvand (kiri bawah) setelah bertabrakan saat pertandingan sepak bola grup B Piala Dunia Qatar 2022 antara Inggris dan Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022). Cedera ini disebabkan mulut sang kiper menghantam pipi Majid Hosseini rekan setimnya. (AP Photo/Pavel Golovkin)
Foto 5 dari 8
Kiper timnas Iran Alireza Beiranvand bereaksi setelah mengalami cedera saat pertandingan sepak bola grup B Piala Dunia Qatar 2022 antara Inggris dan Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022). Akibat cedera yang dialami kiper berusia 30 tahun tersebut, darah mengalir dari hidungnya. (AP Photo/ Frank Augstein)
Foto 6 dari 8
Wasit Raphael Claus (kiri) menyaksikan kiper timnas Iran Alireza Beiranvand terbaring di tanah usai mengalami cedera saat pertandingan sepak bola grup B Piala Dunia Qatar 2022 antara Inggris dan Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022). Meski mengalami cedera yang cukup parah, Beiranvand masih sempat berdiri dan mencoba melanjutkan pertandingan. (AP Photo/Pavel Golovkin)
Foto 7 dari 8
Kiper timnas Iran Alireza Beiranvand (dengan jersey biru) dihampiri oleh rekan satu timnya setelah dirinya mengalami cedera saat pertandingan sepak bola grup B Piala Dunia Qatar 2022 antara Inggris dan Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022). Namun akhirnya, kiper tersebut kembali terduduk dan memberi isyarat pada rekannya bahwa ia tidak bisa melanjutkan pertandingan. (AP Photo/Hasan Ammar)
Foto 8 dari 8
Paramedis membawa Alireza Beiranvand dengan tandu setelah kiper timnas Iran tersebut cedera saat pertandingan sepak bola grup B Piala Dunia Qatar 2022 antara Inggris dan Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022). Pertandingan kembali berlanjut dengan kiper cadangan, Seyed Hossein Hosseini. (AP Photo/Abbie Parr)
More News
- Rekomendasi