Berawal dari Video Call, Ini Kebersamaan Felicya Angelista dan Song Joong Ki

oleh Anugerah Ayu Sendari, diperbarui 29 Nov 2022, 16:21 WIB
Diterbitkan 29 Nov 2022, 16:55 WIB
Berawal dari Video Call Kini Bisa Bertemu, Ini Kebersamaan Felicya Angelista dan Song Joong Ki
Penggemar berat Song Joong Ki, Felicya Angelista bisa mewujudkan mimpinya bertemu dengan bintang drama Korea Descendants of The Sun itu. Dalam acara Scarlett Beautyverse pada 26 November 2022 lalu, Felicya Angelista gelar acara meet and greet dengan Song Joong Ki yang dihadiri oleh penggemar aktor berusia 27 tahun itu. Berawal dari hanya bisa bertemu lewat video call, Felicya Angelista bisa tatap muka bahkan ngobrol dan mendampingi Song Joong Ki.
Foto 1 dari 4
Berawal dari Video Call Kini Bisa Bertemu, Ini Kebersamaan Felicya Angelista dan Song Joong Ki
Ini adalah momen Felicya Angelista video call bareng Song Joong Ki saat masih hamil Baby Bible. Ngidam bertemu dengan bintang drakor Vincenzo itu, Caesar Hito pun membantu sang istri agar ngidamnya terpenuhi. Ngobrol singkat dengan Song Joong Ki lewat video call, Felicya Angelista sukses bikin iri penggemar Song Joong Ki di Indonesia. Tatap muka online dengan bintang drakor ternama itu, Felicya Angelista tak bisa sembunyikan rasa bahagianya. (Liputan6.com/YouTube/Felitogether Family)
Foto 2 dari 4
Berawal dari Video Call Kini Bisa Bertemu, Ini Kebersamaan Felicya Angelista dan Song Joong Ki
Menggaet Song Joong Ki sebagai brand ambassador produk skincare miliknya, Felicya Angelista dapat kesempatan untuk syuting iklan bareng dengan mantan suami Song Hye Kyo itu. Meski syuting iklannya harus terpisah antara Indonesia dan Korea Selatan, namun tetap merupakan kebahagiaan tersendiri bisa syuting iklan bareng idola. Berawal dari idola dan penggemar, kini Felicya dan Song Joong Ki bisa menjadi partner kerja. (Liputan6.com/YouTube/Felitogether Family)
Foto 3 dari 4
Berawal dari Video Call Kini Bisa Bertemu, Ini Kebersamaan Felicya Angelista dan Song Joong Ki
Liburan sekaligus babymoon ke Korea Selatan, dalam kesempatan ini Felicya Angelista dan Caesar Hito juga bertemu dengan Song Joong Ki. Dikenal sebagai sosok yang humble dan ramah, aktor Korea Selatan yang awali karier tahun 2008 itu terlihat sudah sangat dekat dengan Feli dan Caesar Hito. Dirangkul Song Joong Ki, kebersamaan Feli dan bintang film Space Sweepers itu bikin iri. (Liputan6.com/IG/@felicyangelista_)
Foto 4 dari 4
Berawal dari Video Call Kini Bisa Bertemu, Ini Kebersamaan Felicya Angelista dan Song Joong Ki
Gelar acara Scarlett Beautyverse sekaligus meet and greet bareng Song Joong Ki, begini momen Felicya, Caesar Hito, dan dua adik Hito bareng Song Joong Ki. Tak hanya Felicya Angelista, adik Hito, Clara Gaby juga ungkap jika Song Joong Ki adalah sosok yang hangat dan ramah. Beruntung bertemu Song Joong Ki, kolom komentar Felicya ramai diserbu akun centang biru. (Liputan6.com/IG/@felicyangelista_)