Kemeriahan Puncak Acara HUT ke-77 Bhayangkara di SUGBK

oleh Arnaz Sofian, diperbarui 01 Jul 2023, 20:19 WIB
Diterbitkan 01 Jul 2023 20:15 WIB
HUT Bhayangkara
HUT ke-77 Bhayangkara digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (1/7/2023). Acara yang dihadiri Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin ini juga dimeriahkan oleh tari-tarian Nusantara dan penampilan musik.
Foto 1 dari 10
HUT Bhayangkara
Personel Polri saat puncak acara HUT ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (1/7/2023). Acara yang dihadiri Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin ini juga dimeriahkan oleh tari-tarian Nusantara dan penampilan musik. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 2 dari 10
HUT Bhayangkara
Peringatan HUT ke-77 Bhayangkara mengangkat tema “Polri Presisi untuk Negeri Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 3 dari 10
HUT Bhayangkara
Selain puncak perayaan HUT Bhayangkara, Polri juga menggelar pameran hingga festival rakyat, salah satunya layanan perpanjangan SIM. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 4 dari 10
HUT Bhayangkara
Polda Metro Jaya menyiapkan sebanyak 1.777 personel gabungan untuk pengamanan perayaan HUT ke-77 Bhayangkara. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 5 dari 10
HUT Bhayangkara
Tak hanya polisi, personel pemerintah provinsi (pemprov) juga ikut dilibatkan mengamankan SUGBK. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 6 dari 10
HUT Bhayangkara
Mereka terdiri atas Satpol PP sebanyak 60 personel, Dinas Perhubungan 55 personel, Pemadam Kebakaran sebanyak 30 personel beserta enam unit pemadam, dan dari Dinas Kesehatan sebanyak 28 personel dengan empat unit ambulans. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 7 dari 10
HUT Bhayangkara
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berharap sinergi Polri dengan masyarakat bisa menghadirkan pelayanan Polri yang semakin baik. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 8 dari 10
HUT Bhayangkara
Aksi penerjun payung turut memeriahkan HUT ke-77 Bhayangkara. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 9 dari 10
HUT Bhayangkara
Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Ibu Negara Iriana kagum dengan sejumlah aksi penerjun payung dari Polri. Presiden Jokowi tersenyum ceria dan bertepuk tangan melihat aksi mereka. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 10 dari 10
HUT Bhayangkara
Presiden Jokowi berharap, insan Bhayangkara bisa terus mengabdi tanpa henti kepada masyarakat, bangsa dan negara. Semua demi kemajuan Indonesia Tanah Air tercinta. (Liputan6.com/Johan Tallo)