Momen Wakil Presiden AS Kamala Harris Tinggalkan Indonesia

oleh Helmi Fithriansyah, diperbarui 07 Sep 2023, 19:13 WIB
Diterbitkan 07 Sep 2023, 19:35 WIB
akil Presiden AS Kamala Harris Tinggalkan Indonesia
Wakil Presiden Amerika Serikat Kamala Harris memulai kunjungannya ke Jakarta, Indonesia pada Selasa (5/9/2023) lalu. Selama di Jakarta, Wakil Presiden AS Kamala Harris menghadiri pertemuan tingkat tinggi Perhimpunan Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN) dengan mitra wicara strategis seperti Jepang, Korea Selatan, Tiongkok, dan Australia.
Foto 1 dari 4
akil Presiden AS Kamala Harris Tinggalkan Indonesia
Wakil Presiden AS Kamala Harris melambaikan tangan ketika ia menaiki Air Force Two untuk pergi setelah menghadiri KTT Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN), di Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Indonesia, Kamis, 7 September 2023. (Yasuyoshi Chiba/Pool Photo via AP)
Foto 2 dari 4
akil Presiden AS Kamala Harris Tinggalkan Indonesia
Sebelum ke Jakarta, Harris telah mengadakan kunjungan kenegaraan ke Singapura, Vietnam, Thailand, dan Filipina. Ia juga pernah mengunjungi Jepang dan Korea Selatan. (Yasuyoshi Chiba/Pool Photo via AP)
Foto 3 dari 4
akil Presiden AS Kamala Harris Tinggalkan Indonesia
Ini merupakan kunjungan ketujuh kalinya bagi perempuan kelahiran 20 Oktober 1964 itu ke benua Asia, dan kelima kalinya ke kawasan Asia Tenggara dalam kapasitasnya sebagai wakil dari Presiden Joe Biden. (Yasuyoshi Chiba/Pool Photo via AP)
Foto 4 dari 4
akil Presiden AS Kamala Harris Tinggalkan Indonesia
Wapres perempuan pertama di negara adidaya tersebut mendarat di Jakarta untuk menghadiri pertemuan tingkat tinggi Perhimpunan Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN) dengan mitra wicara strategis seperti Jepang, Korea Selatan, Tiongkok, dan Australia. (Yasuyoshi Chiba/Pool Photo via AP)