Potret Masa SMA Nadzira Shafa Istri Mendiang Ameer Azzikra, Mata Biru Jadi Sorotan

oleh Nanang Fahrudin, diperbarui 25 Okt 2023, 16:29 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2023, 16:36 WIB
Potret Masa SMA Nadzira Shafa
Sepeninggal Ameer Azzikra, Nadzira Shafa melanjutkan aktivitasnya sebagai seorang penyanyi. Kabar baiknya, wanita yang menjanda di usia muda ini kisahnya mendapat kesempatan diangkat di layar kaca. Film 172 Days: Kisah Cinta Nadzira Shafa dan Ameer Azzikra menjadi langkah baru bagi pelantun lagu “Kekasih Hati” itu untuk bisa move on.
Foto 1 dari 4
Potret Masa SMA Nadzira Shafa
Di lain sisi, wanita berhijab ini ternyata masih muda, Nadzira Shafa kini masih berusia 23 tahun. Menariknya, jarak pernikahan Nadzira Shafa dengan masa SMA tak terlalu jauh. Inilah potretnya bersekolah yang tak jauh berbeda. (Liputan6.com/IG/@enazirashf_)
Foto 2 dari 4
Potret Masa SMA Nadzira Shafa
Pakai seragam putih abu-abu bareng sahabatnya, Nadya Meidina, Nadzira Shafa sukses mencuri perhatian para penggemarnya. Namun netizen seketika menyoroti warna mata perempuan kelahiran tahun 2000 itu dengan perpaduan biru dan cokelat. (Liputan6.com/IG/@enazirashf_)
Foto 3 dari 4
Potret Masa SMA Nadzira Shafa
Siapa sangka, istri mendiang ustaz Ameer Azzikra ini keturunan bule. Nadzira Shafa berdarah campuran Arab, Betawi dan Sunda. Tak heran jika potretnya seolah mirip bule Timur Tengah. (Liputan6.com/IG/@enazirashf_)
Foto 4 dari 4
Potret Masa SMA Nadzira Shafa
Kini saudara ipar Alvin Faiz ini mengaku masih berusaha move on dari Ameer Azzikra. Kariernya di dunia hiburan berlanjut lewat film Film 172 DAYS yang diangkat dari novel karyanya. (Liputan6.com/IG/@enazirashf_)