Megahnya Istana Aigai, Monumen Klasik Tempat Alexander Agung Dinobatkan Sebagai Raja Makedonia

oleh Arnaz Sofian, diperbarui 06 Jan 2024, 15:05 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2024 15:05 WIB
Istana Aigai
Setelah 16 tahun menjalani proses restorasi, Istana Aigai akhirnya dibuka kembali untuk umum. Istana ini merupakan salah satu monumen klasik terpenting di dunia, karena di sinilah Alexander Agung dinobatkan sebagai Raja Makedonia lebih dari 2.300 tahun lalu.
Foto 1 dari 9
Istana Aigai
Istana Aigai terlihat dari atas setelah dibuka kembali untuk umum di Aigai kuno, sekitar 65 kilometer (40 mil) barat daya kota pelabuhan Thessaloniki, Yunani utara, Jumat (5/1/2024). Setelah 16 tahun menjalani proses restorasi, Istana Aigai akhirnya dibuka kembali untuk umum. (AP Photo/Giannis Papanikos)
Foto 2 dari 9
Istana Aigai
Istana ini merupakan salah satu monumen klasik terpenting di dunia, karena di sinilah Alexander Agung dinobatkan sebagai Raja Makedonia lebih dari 2.300 tahun lalu. (AP Photo/Giannis Papanikos)
Foto 3 dari 9
Istana Aigai
Istana Aigai dibangun oleh Philip II, ayah dari Alexander Agung, yang memerintah Kerajaan Makedonia yang kuat. Aigai, yang sekarang dikenal sebagai Vergina, adalah ibu kotanya. (AP Photo/Giannis Papanikos)
Foto 4 dari 9
Istana Aigai
Istana ini adalah bangunan terbesar di Yunani klasik. Luasnya mencapai 15.000 meter persegi dan memiliki ruang-ruang mewah seperti aula perjamuan, tempat ibadah, serta halaman. (AP Photo/Giannis Papanikos)
Foto 5 dari 9
Istana Aigai
Alexander, yang kemudian menciptakan sebuah imperium yang membentang hingga Asia dan Timur Tengah, dinobatkan sebagai Raja Makedonia di sana pada tahun 336 SM, setelah ayahnya dibunuh. (AP Photo/Giannis Papanikos)
Foto 6 dari 9
Istana Aigai
Istana Aigai kemudian dihancurkan oleh bangsa Romawi dan baru ditemukan kembali melalui penggalian yang dimulai pada abad ke-19. Proses renovasinya menelan biaya lebih dari 20 juta euro dengan bantuan dari Uni Eropa. (AP Photo/Giannis Papanikos)
Foto 7 dari 9
Istana Aigai
Perdana Menteri Yunani Kyriakos Mitsotakis yang menghadiri upacara pembukaan kembali situs ini menggambarkannya sebagai “monumen penting bagi dunia”. (AP Photo/Giannis Papanikos)
Foto 8 dari 9
Istana Aigai
Di antara bagian yang telah dipugar adalah beberapa kolom raksasa yang menghiasi istana. Situs ini akan dibuka untuk umum pada hari Minggu. (AP Photo/Giannis Papanikos)
Foto 9 dari 9
Istana Aigai
Istana Aigai dan makam-makam Raja Makedonia yang berada di dekatnya merupakan Situs Warisan Dunia Unesco. (AP Photo/Giannis Papanikos)