Gaya Haruka Nakagawa Pakai Hijab Banjir Pujian, Perdana Masuk Masjid Istiqlal

oleh Fadila Adelin, diperbarui 26 Feb 2024, 13:00 WIB
Diterbitkan 26 Feb 2024 13:00 WIB
Haruka Nakagawa Pakai Hijab
Karier Haruka Nakagawa, idol Jepang yang kini tinggal di Indonesia sudah terukir sejak bergabung dengan JKT48. Kini ia kerap tampil di layar kaca usai memilih menetap di Indonesia. Meski beragama resmi Shinto, namun beberapa kali Haruka terlihat mengenakan hijab. Seperti penampilan hijab Haruka eks JKT48 saat berada di Masjid Istiqlal baru-baru ini.
Foto 1 dari 4
Haruka Nakagawa Pakai Hijab
‘Baru pertama kali lihat Masjid Istiqlal,’ tulis Haruka di saat mengenakan hijab merahnya. Terlihat wanita 32 tahun itu menyapa para penggemarnya dengan gaya namaste saat berada di dalam masjid. (Liputan6.com/IG/@haruuuu_chan)
Foto 2 dari 4
Haruka Nakagawa Pakai Hijab
Melihat Haruka beberapa kali mengenakan hijab, tak sedikit netizen yang menyangka mantan member AKB48 generasi ketiga ini sudah mualaf. (Liputan6.com/IG/@haruuuu_chan)
Foto 3 dari 4
Haruka Nakagawa Pakai Hijab
Terlepas dari itu, Haruka memang kerap memakai hijab saat membawakan acara di bulan Ramadhan. Penampilan Haruka dipuji saat mengenakan berbagai gaya hijab. (Liputan6.com/IG/@haruuuu_chan)
Foto 4 dari 4
Haruka Nakagawa Pakai Hijab
Bahkan saat berkunjung pertama kali ke Masjid Istiqlal, Haruka kembali disebut netizen mau mualaf. Selebihnya, rekan artis memuji kecantikan Haruka dibalut hijab. (Liputan6.com/IG/@haruuuu_chan)