Liputan6.com, Jakarta Nadia Saphira merasa cocok dan nyaman menjalankan profesi barunya sebagai seorang pengacara. Ia bahkan sama sekali tak pernah berpikir untuk kembali ke panggung hiburan yang berjasa melambungkan namanya itu.
Diakui dara kelahiran Jakarta, 20 Oktober 1987 ini, ia sudah benar-benar melupakan masa lalunya yang banyak berkecimpung di dunia akting. Saat ini, Nadia Saphira memilih untuk fokus menjalani peran baru di bidang hukum.
"Justru yang harus ditanyain, saya memang nggak bosan dulu (jadi artis)?," kata Nadia Saphira sembari tertawa saat ditemui di kawasan Jalan Ampera, Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (23/9/2014).
"Bukan nggak kangen (akting), tapi memang saya sempat merasakan bosan. Saya merasa menikmati dunia baru saya, sejak saya pindah ke London beberapa tahun lalu," urai artis yang sempat berakting di film Jomblo itu.
Nadia Saphira mengakui kalau ia tak bisa menemukan apa yang diinginkannya di panggung hiburan. Lantas, apakah penghasilannya sebagai pengacara jauh lebih besar ketimbang saat menjadi artis dulu?
"Ya saya kan pengacara baru. Tapi kalau sudah sekelas Pak Hotman atau OC Kaligis kan kita nggak tahu akan seperti apa ke depannya," tutup Nadia Saphira.(Gie/Mer)
Nadia Saphira Tak Kangen Syuting
Nadia Saphira tak berpikir untuk kembali ke panggung hiburan setelah berprofesi sebagai pengacara.
Diperbarui 24 Sep 2014, 17:20 WIBDiterbitkan 24 Sep 2014, 17:20 WIB
Advertisement
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Model Baju Tenun Wanita Terbaru 2025, Cocok untuk Berbagai Acara
Influencer Jadi Alasan Meningkatnya Kasus Serangan Hiu, Kok Bisa?
Sering Dikonsumsi Sehari-hari, Dokter Ungkap Makanan Ini Justru Menjadi Penyebab Kanker Usus Besar
Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini Senin 28 April 2025 Dibuka Melemah, Simak Prediksinya
10 Rekomendasi Smartwatch, Pilih yang Paling Sesuai Kebutuhan dan Gaya Hidupmu di 2025
Tiongkok Klaim Kuasai Gugusan Pasir Kecil di Laut China Selatan, Filipina Lancarkan Aksi Balasan
Ancol Tunjuk Cak Lontong dan Sutiyoso Jadi Komisaris, Irfan Setiaputra sebagai Komisaris Utama
Liverpool Juara Liga Inggris, Indonesia Gilas Inggris di Piala Sudirman
VIDEO: Budget Film Jumbo 4 Kali Lipat dari Live Action
Hari Buruh 1 Mei 2025, Apakah Libur Nasional atau Tidak? Ini Aturan Lengkapnya
Sebelum Memutuskan Resign, Ini 7 Cara Mengubah Karier Anda di Usia 30-an
Mengulik Tiga Teknologi Baterai Terbaru yang Diusung CATL