Niall Horan Ajak Jessie J Nikah

Niall Horan kembali membuat kejutan untuk selebriti, Jessie J. Hal yang sama pernah juga dilakukan kepada Katy Perry.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 20 Okt 2014, 09:45 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2014, 09:45 WIB
Niall Horan
Istimewa... Selengkapnya

Liputan6.com, London Ada-ada saja tingkah salah satu personel One Direction, Niall Horan. Tahun lalu, ia sempat mengajukan keinginan kepada Katy Perry untuk menikahinya. Tak putus asa, kembali ia ajak Jessie J.

Ya, Niall Horan mengagumi penampilan dan kerja Jessie J di acara X Factor. Secepatnya, ia pun menuliskan di akun Twitternya agar mengajaknya untuk menikah. "@JessieJ menikah denganku!"

Dilansir Femalefirst, Minggu (19/10/2014), namun pelantun Bang Bang itu belum menjawab ajakan Niall Horan untuk menikah.

Sebelumnya, Niall juga mengajak Katy Perry menikah melalui media sosial, Twitter, di bulan Oktober tahun lalu. "Aku mencintaimu @Katyperry! Terima kasih! Ps. Maukah kamu menikah denganku?"

Dan pada November 2013, Niall Horan pun mengirim foto dirinya, bersama teman-teman One Direction lainnya yang berpose dengan pelantun Roar. Padahal, saat itu, Katy Perry sedang berkencan dengan John Mayer. Namun Niall mengumumkan kepada penggemarnya kalau Katy menerima lamarannya.

"Dia bilang ya. Ini terjadi! Hahaha," tulisnya di akunnya kala itu.(Mer/Rul)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya