Liburan di Taiwan, Bintang Khushi Ini Unggah Foto Makan Pulau

Sanaya Irani berbagi keseruan selama liburan di Taiwan.

oleh Puji Astuti HPS diperbarui 10 Jul 2017, 17:40 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2017, 17:40 WIB
Sanaya Irani
Sanaya Irani

Liputan6.com, Jakarta Selain mengucapkan terima kasih karena akun Instagramnya telah menembus satu juta follower, artis India Sanaya Irani juga membagikan foto dan video momen liburannya. Saat ini, bintang Khushi tersebut tengah berada di Taiwan bersama sang suami, Mohit Sehgal.

Sanaya dan Mohit berlibur usai Sanaya menyelesaikan kontes tari Nach Baliye season 8 yang dimenangi oleh Divyanka Tripathi dan Vivek Dahiya. Nama Divyanka terkenal di Indonesia lewat serial Yeh Hai Mohabbatein yang tayang di sebuah stasiun tv.

 

Ate a full island 🌴 now I'm ready for dessert 😋😋 #Taiwan diaries

A post shared by Sanaya (@sanayairani) on

Lewat Instagramnya, Sanaya berbagi keseruan selama liburan di Taiwan. Di antaranya, saat ia merasakan sensasi menaiki balon udara pada pukul 3 pagi. Dan yang paling lucu adalah saat ia "memakan" sebuah pulau. Jangan salah, ia tak memakan pulau sungguhan.

Sanaya menulis caption "memakan pulau" di foto yang memperlihatkan dirinya membuka mulut lebar-lebar dengan latar belakangnya sebuah pulau. Pose ini pun membuatnya terlihat seperti tengah memakan pulau tersebut.

"Makan sebuah pulau. Sekarang aku siap untuk makanan penutupnya #Taiwan diaries," tulis Sanaya.

Unggahan Sanaya tersebut langsung membuat penggemar ramai dan memberikan komentar menarik. Seperti ditulis salah satu penggemar dengan nama akun @utkarsh_unstopable, “Tolong jangan makan itu, akan sangat sulit dicerna di perutmu,” tulisnya.

Akun lainnya, @madnessmultiple mengatakan jika Sanaya sangat keren, “Sanny, kau terlihat sangat keren. Aku mencintaimu!” “Haha... Kau sangat imut,” sambung akun @its_ritubharadwaj.

 

What an experience totally worth waking up at 3am #Taiwan ❤️❤️❤️

A post shared by Sanaya (@sanayairani) on

Di Indonesia, nama Sanaya Irani dikenal berkat peran Khushi Kumari Gupta dalam serial India, Khushi. Serial ini mendapat sambutan hangat, terutama lantaran chemistry Sanaya dengan Barun Sobti, pemeran Arnav, sukses bikin baper penonton. Serial Khushi sendiri kini tengah ditayangkan ulang Indosiar mulai Senin, 7 Juli 2017. Khushi bisa disaksikan setiap hari pukul 07.30 WIB.

 

Saksikan video menarik berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya