Dua Tahun Dibui, Penampilan Terkini Jupiter Fortissimo Bikin Miris

Penampilan Jupiter Fortissimo saat ini boleh dibilang cukup memprihatinkan.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 12 Apr 2018, 11:10 WIB
Diterbitkan 12 Apr 2018, 11:10 WIB
Jupiter Fortissimo
Penampilan Jupiter Fortissimo saat ini boleh dibilang cukup memprihatinkan. (Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Dua tahun sudah Jupiter Fortissimo mendekam di penjara. Sejak saat itu namanya tenggelam dari ingar bingar jagat hiburan Tanah Air.

Beberapa tahun berlalu, beredar foto terbaru Jupiter Fortissimo di dalam tahanan. Foto-foto tersebut diunggah oleh akun Instagram gosip @lambe_turah, Rabu (11/4/2018).

Penampilan Jupiter Fortissimo saat ini boleh dibilang cukup memprihatinkan. Tubuhnya terlihat kurus, rambut cepak dan kumis yang mulai tumbuh lebat.

Di salah satu foto, Jupiter Fortissimo terlihat duduk bersama tahanan lainnya. Sementara di foto lainnya, mantan kekasih Sheila Marcia itu seperti menahan kesedihan.

"Hayukssss Syapa inget babang satu ini? Inilah ungkapan duka dari babang Jupiter Frostissimo dari balik tembok derita," tulis akun tersebut di keterangan foto seperti dikutip Liputan6.com, Kamis (12/4/2018).

 

Jupiter Fortissimo
Jupiter Fortissimo [foto: instagram/lambe_turah]

Bikin Miris

[Bintang] Jupiter Foutissimo
Jupiter Fortissimo (Deki Prayoga/Bintang.com)

Foto penampilan terbaru Jupiter ini langsung dibanjiri komentar warganet. Sebagian besar merasa miris dengan kondisi Jupiter. 

"Ya ampun... kasian bgt," tutur @adillacudil.

"Koq jd kurus gt...beda bgt ya...brp lma lg sih dipenjra nya???" kata @winapurnamarani4.

"Kasian bangeet yampun... jaman kecil suka liatin di tv ganteng skg ky gini," ujar @enamiaaudina.

Penjara 2,5 Tahun

Jupiter Fortissimo
Jupiter Fortissimo (Foto: Liputan6.com/ Fachrur Rozie)

Jupiter Fortissimo digelandang oleh petugas Polsek Taman Sari Jakarta Barat pada Mei 2016 silam. Aktor 36 tahun itu ditangkap atas kepemilikan narkoba jenis sabu.

Jupiter ditangkap bersama sang bandar yang memang telah menjadi incaran. Dalam kasus ini, polisi menetapkan Jupiter sebagai tersangka pemakai dan bukan pengedar.

Atas perbuatannya ini, Jupiter Fortissimo divonis Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat, 2 tahun 6 bulan penjara. Vonis ini jauh lebih rendah ketimbang tuntutan jaksa penuntut umum, yakni 5 tahun penjara dan denda Rp 800 juta.

Satu Bulan Dikuntit

Jupiter Fortissimo
Jupiter Fortissimo

Jupiter diciduk polisi di sebuah rumah karaoke di kawasan Lokasari, Jakarta Barat. Rupanya pihak berwajib sudah mengawasi gerak-gerik Jupiter Fortissimo sejak satu bulan sebelum penangkapan.

"Ya, memang (Jupiter) sudah kami intai. Sudah sebulan (mengawasi gerak geriknya)," ucap Kapolsek Tamansari, AKBP Suhermanto, saat ditemui di Polsek Metro Tamansari, Jakarta Barat, pada Rabu, 11 Mei 2016.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya