Liputan6.com, Seoul - Setengah tahun berlalu usai kepergian Jonghyun SHINee untuk selama-lamanya. Suaranya yang kuat dan merdu sudah pasti menjadi hal yang paling dirindukan oleh para penggemar dan tentunya para personel SHINee yang tersisa.
SHINee sendiri perlahan mulai bangkit dari kesedihan mereka setelah Jonghyun pergi. Grup besutan SM Entertainment itu merilis album bertajuk The Story of Light.
Advertisement
Baca Juga
Album ini juga sekaligus menandai 10 tahun perjalanan karier SHINee di industri hiburan. Setelah EP.1 dan 2 keluar beberapa minggu lalu, hari ini, Senin (25/6/2018) The Story of Light EP.3 akan rilis pada pukul 6 sore waktu setempat.
"Good Evening" dan "I Want You" menjadi lagu andalan untuk dua episode sebelumnya. Dan di EP.3 ini, lagu "Our Page" akan menjadi jagoannya.
Untuk Jonghyun
Dilansir dari Naver, "Our Page" merupakan lagu bertempo R&B sedang. Kombinasi melodi piano elektrik dalam lagu ini, memberikan resonansi yang dalam serta irama dinamis yang memberikan suasana penuh harapan.
Para member SHINee kabarnya ikut berpartisipasi dalam menuliskan lirik lagu ini yang mereka anggap mewakili hati Jonghyun. Seperti dalam potongan lirik "I will fill it together to the end" (aku akan mengisinya bersama sampai akhir).
Advertisement
Suara Jonghyun
Dan yang lebih mengejutkannya lagi, penggemar akan kembali bisa mendengarkan suara Jonghyun dalam lagu "Lock You Down (Rock You Down)" di album The Story of Light EP.3. Ini adalah lagu yang masih sempat direkam Jonghyun sebelum kematiannya.
Tambahan lainnya ada lagu "Tonight" yang bergenre R&B dengan sentuhan balada. Ada pula kombinasi jazz, hip hop dan R&B yakni "I Say".