Cium Mesra Kekasih, Agnez Mo Didesak Menikah

Agnez Mo terlihat mencium pipi sang kekasih dengan penuh cinta.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 08 Okt 2018, 13:00 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2018, 13:00 WIB
Agnez Mo
[Foto: Instagram Agnez Mo]

Liputan6.com, Jakarta - Di sela kesibukan, Agnez Mo tengah menghabiskan waktu bersama kekasih barunya, Jeff Kopchia. Mereka menghabiskan waktu bersama dengan menikmati keindahan pulau Bali.

Selama berlibur, Agnez Mo dan produser musik asal Amerika Serikat itu juga mengabadikan romantisme mereka dalam bentuk foto.

Kemesraan itu lantas diunggah Jeff Kopchia, lewat Instagramnya.

Agnez Mo terlihat mencium pipi sang kekasih dengan penuh cinta. Sementara Jeff tampak mengernyitkan wajahnya sambil menatap kamera. Sayangnya tak tertulis keterangan apa pun dalam foto itu.

* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.

Respons

[Bintang] Agnez Mo Brand Ambassador DFSK Glory 580
Agnez Mo Brand Ambassador DFSK Glory 580

Kemesraan Agnez Mo dan Jeff Kopchia lantas menarik perhatian warganet. "Wow. Go public ! Congrats yaaa calon menantu idaman," kata pengguna akun @akukiranita.

"Udah deh nikah aja kalian berdua gak usah lama2," imbuh pemilik akun Instagram @garnist_pw.

"Omg..unch2..queen. Cepetan married ya...kalian serasi sekaliihhh," tambah @chattycintawolsink.

Menemani

Agnez Mo merawat rambut
Cara instan Agnez Mo pilih sampo berteknologi mutakhir untuk merawat rambut dari ketombe. (Foto: Dok. Clear)

Jeff Kopchia juga diketahui menemani Agnez di setiap aktivitasnya, termasuk saat menjalani pemotretan di salah satu studio foto di Jakarta. Hal itu diketahui dari unggahan Jeff di akun Instagramnya pada 17 Juli 2018.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya