Menggemaskan, Begini Cara Jan Ethes Perkenalkan Keluarga Jokowi

Jokowi mengajak istri serta anak cucunya untuk berjalan santai mengelilingi area Istana Kepresidenan Bogor.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 10 Des 2018, 07:00 WIB
Diterbitkan 10 Des 2018, 07:00 WIB
Jokowi Libur Akhir Pekan Bermain bersama Cucu
Presiden Jokowi mengajak sang cucu, Jan Ethes makan soto di Pasar Kliwon, Solo, Jumat (30/3). Presiden datang didampingi Ibu Negara Iriana juga putra pertamanya Gibran Rakabuming serta istrinya Selvi Ananda. (Liputan6.com/Pool/Kris-Biro Pers Setpres)

Liputan6.com, Jakarta - Akhir pekan merupakan momen tepat banyak orang untuk berkumpul bersama keluarga. Hal serupa juga dilakukan oleh orang nomor satu Republik Indonesia, Joko Widodo atau Jokowi.

Pada Sabtu (8/12/2018) pagi, Jokowi mengajak istri serta anak cucunya berjalan santai mengelilingi area Istana Presiden Bogor. Usai jalan santai, Jokowi dan keluarga mengadakan sesi interview dengan awak media.

Di sela-sela tanya jawab, aksi cucu pertama Jokowi, Jan Ethes, mencuri perhatian. Ethes--sapaannya-- memperkenalkan satu persatu anggota keluarganya kepada rekan media yang berkumpul.

"Ini siapa?" tanya Jokowi pada cucu kesayangannya tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Sapaan

jan ethes di pembukaan Asian Para Games (foto: Twitter/@giewahyudi)
jan ethes di pembukaan Asian Para Games (foto: Twitter/@giewahyudi)

"Mbah. Bapak Jokowi," jawab Jan Ethes dengan karakter suara kekanakan. Putra semata wayang Gibran Rakabuming ini kemudian kembali memperkenalkan keluarganya yang lain.

"Ini Uti Iliana (Iriana). Ini Mba Ayang (Kahiyang), Om Bobby, Adik Sedah, Ibu, Bapak," ucapnya yang disambut dengan gelak tawa.


Nilai Agama

Jan Ethes, cucu Jokowi
Jan Ethes (dok. akun instgram @ganjar_pranowo/https://www.instagram.com/p/BpLx48fBTiJ/?taken-by=ganjar_pranowo/Dadan Eka Permana)

Presiden Jokowi mengaku selalu menanamkan nilai-nilai agama kepada anak-anaknya. Termasuk kepada sang cucu, Jan Ethes Srinarendra. Menurut dia, nilai agama harus diajarkan sejak dini.

"Berkaitan dengan agama selalu saya tekankan kepada anak-anak sedini mungkin. Seperti kemarin saya ajak Jan Ethes ke masjid untuk Jumatan dengan saya," jelasnya saat berbincang dengan awak media di Grand Garden Cafe Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/12/2018).

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya