Kena Prank, Raffi Ahmad Traktir Makan Malam Rp 40 Juta

Raffi Ahmad membayar Rp 40 juta untuk makan malam di sebuah kapal di Jepang.

oleh Liputan6.com diperbarui 12 Jan 2019, 18:00 WIB
Diterbitkan 12 Jan 2019, 18:00 WIB
[Fimela] Raffi Ahmad
Raffi Ahmad (Deki Prayoga/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta - Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja menjalani liburan bersama para sahabatnya. Selama 10 hari di Jepang, Raffi Ahmad menghabiskan waktu bersama Irwansyah, Zaskia Sungkar, Baim Wong dan Paula Verhoeven.

Berbagai kegiatan dilakukan tiga pasangan ini. Mulai dari bermain salju di Hokkaido hingga berkeliling tempat-tempat wisata di Tokyo. Jelang hari terakhir di Tokyo, Raffi Ahmad cs memilih untuk makan malam di atas kapal.

"Jadi kita sekarang mau ngeprank Raffi, Raffi buat bayar, ini closing dinner ini, pokoknya harusnya malam ini (dinner) akan termahal dari semua dinner-dinner kita yang kemaren, ntar kita lihat ya bill-nya berapa, oke guys?," kata Zaskia Sungkar lewat vlog pribadinya.

Bikin Penasaran

Setelah makan, Zaskia Sungkar pun meminta Nagita Slavina untuk menunjukkan berapa bill pembayaran. Semua penasaran dengan total makan malam yang harus dibayar Raffi Ahmad. "Bu Gigi, berapa tadi bill-nya jadinya?," tanya Zaskia.

Mendengar pertanyaan Zaskia, Gigi pun seperti enggan mengatakan berapa nominal yang dibayar suaminya. "Eehh, ya kurang lebih, ya, hmmm," kata Gigi. "Murah ya murah?," celetuk Zaskia.

Bayar Paling Tinggi

Raffi Ahmad dan Baim Wong
Raffi Ahmad dan Baim Wong (Instagram/raffinagita1717)

Akhirnya Zaskia yang melihat bon pembayaran, langsung membeberkan makan malam yang dibayar Raffi Ahmad mencapai Rp 40 juta. "Jadi guys, kurang lebih aja nih, bill-nya itu sebesar Rp 40 Juta, ini ya, (kata Gigi) sekitar segitu," kata Zaskia.

Zaskia menjelaskan bahwa selama perjalanan di Jepang, makan malam di kapal adalah yang paling mahal. "Jadi guys, selama perjalanan kita ini, yang bayar paling tinggi, Raffi," ujarnya. (Nur Ulfa/Dream.co.id)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya