Raffi Ahmad Rayakan Ultah Rayyanza Cipung di Andara, Pengasuh Malah Menangis

Raffi Ahmad merayakan ulang tahun Rayyanza Malik Ahmad di Andara, Depok, Jawa Barat yang ditayangkan dalam prograk Happy Cipung Day pada hari ini, Minggu (27/11/2022) di SCTV.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 27 Nov 2022, 16:00 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2022, 16:00 WIB
Raffi Ahmad yang tengah mendapat project di luar negeri, langsung memboyong keluarganya ikut ke Paris. Saat di pesawat, Rayyanza sempat mengalami sakit hingga muntah. (Foto: Instagram/@raffinagita1717)
Raffi Ahmad yang tengah mendapat project di luar negeri, langsung memboyong keluarganya ikut ke Paris. Saat di pesawat, Rayyanza sempat mengalami sakit hingga muntah. (Foto: Instagram/@raffinagita1717)

Liputan6.com, Jakarta Putra kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rayyanza Malik Ahmad yang akrab disapa Cipung, berulang tahun yang pertama pada Sabtu (26/11/2022) hari ini. Merayakan kebahagiaan itu, digelarlah sebuah tayangan spesial SCTV bertajuk Happy Cipung Day.

Acara yang bertempat di Andara, Depok, Jawa Barat ini ditayangkan pada hari ini, Minggu (27/11/2022) di SCTV. Berisi perayaan ulang tahun Rayyanza Malik Ahmad yang penuh keceriaan. Deretan anggota keluarga Raffi Ahmad pun tampak menghadiri acara ulang tahun Cipung yang pertama.

Tak hanya momen tawa dan mengejutkan, terdapat juga salah satu momen mengharukan yang tertangkap di layar kaca. Momen itu adalah ketika pengasuh Rayyanza, Rini Perdiyanti alias Sus Rini (Suster Rini), diminta untuk mendoakan Cipung.

Rupanya sewaktu mengucap doanya, Sus Rini tak bisa menahan air matanya. Awalnya, Raffi Ahmad dan keluarga besarnya tampak heran dengan gelagat Sus Rini sewaktu diminta mendoakan putra keduanya. Rupanya, Sus Rini sedari sedang menahan air matanya.

 

Doa dari Pengasuh Rayyanza

Pengasuh Rayyanza Malik Ahmad Cipung
Pengasuh Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung putra Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rini Perdiyanti alias Sus Rini atau Suster Rini. (Instagram @riniperdiyanti)

"Coba Sus ada doanya untuk Cipung? Loh, Sus kenapa?" tanya Raffi Ahmad seperti disimak di Happy Cipung Day yang mengudara di SCTV, Minggu (27/11/2022).

Setelah Sus Rini ketahuan sedang menangis, seketika Raffi dan keluarga heboh dan sempat meminta Rini menahan diri. Namun ia langsung mengucapkan doanya kepada Cipung.

"Selamat ulang tahun untuk Rayyanza semoga menjadi anak yang saleh, sehat...," ujar Sus Rini sambil berurai air mata dan terisak.

 

Suasana Ulang Tahun

Happy Cipung Day
Saksikan keseruan hari ulang tahun Rayyanza Malik Ahmad dalam program Happy Cipung Day di SCTV dan Vidio. (Dok. Vidio)

Di ulang tahun pertama Cipung ini, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad membuat pesta kecil di rumah mereka di Andara, Depok, Jawa Barat. Biarpun mengusung konsep sederhana, ulang tahun Rayyanza tetap memiliki corak Sultan Andara. Beragam makanan bak hotel bintang 5 seperti sushi dan steak disajikan selama acara ini.

Selama acara, beberapa anggota keluarga lain yang terlihat adalah Syahnaz Sadiqah bersama Jeje Govinda, dan ibunda Raffi Amy Qanita. Terdapat juga Aurel Hermansyah sebagai tamu dan Marshel Widianto sebagai host.

 

Beragam Acara Seru

Dalam acara ini, banyak acara seru yang ditampilkan. Mulai dari pembukaan kado untuk Rayyanza, jumpa penggemar Cipung, hingga games yang harus dilakukan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Selain itu, tingkah lucu Rayyanza atau Baby Cipung selama perayaan ulang tahunnya ini juga kerap menjadi sorotan netizen. Mulai dari yang mengaku gemas hingga memuji paras Cipung. Hal itu bisa dilihat dari komentar-komentar yang disampaikan melalui live chat di Vidio.

Infografis 6 Cara Dukung Anak dengan Long Covid-19 Kembali ke Sekolah. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 6 Cara Dukung Anak dengan Long Covid-19 Kembali ke Sekolah. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya