Retrouvailles Digelar, Nila Purri Manfaatkan Momen Kebersamaan dengan Pelanggan Setia

Mengambil nama dari bahasa Prancis yang berarti "pertemuan kembali," tema Retrouvailles dipilih Nila Purri untuk menggambarkan momen spesial bagi para pelanggan yang kembali berkumpul.

oleh Ruly Riantrisnanto Diperbarui 25 Feb 2025, 19:40 WIB
Diterbitkan 25 Feb 2025, 05:00 WIB
Nila Purri
Nila Purri menggelar acara intim bertajuk Retrouvailles pada 22 Februari 2025 di Hotel Dafam Semarang, Jawa Tengah. (IST)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dalam semangat merayakan kebersamaan dan mempererat hubungan dengan pelanggan setia, Nila Purri menggelar acara intim bertajuk Retrouvailles pada 22 Februari 2025 di Hotel Dafam Semarang, Jawa Tengah.

Acara ini dirancang khusus untuk menciptakan pengalaman yang hangat dan penuh makna bagi para tamu yang telah lama terpisah.

Mengambil nama dari bahasa Prancis yang berarti "pertemuan kembali," tema Retrouvailles dipilih untuk menggambarkan momen spesial bagi para pelanggan yang kembali berkumpul.

Nila Purri ingin menghadirkan ruang bagi mereka untuk berbagi cerita, membangun kembali kedekatan, dan merayakan kebersamaan dalam suasana yang lebih intim dan personal. Acara ini diharapkan semakin memperkuat ikatan antara brand dan para pelanggan setia yang telah mendukung perjalanan Nila Purri selama ini.

 

 

Promosi 1

Fashion Show dan Aktivitas Interaktif

Nila Purri
Nila Purri menggelar acara intim bertajuk Retrouvailles pada 22 Februari 2025 di Hotel Dafam Semarang, Jawa Tengah. (IST)... Selengkapnya

Lebih dari sekadar ajang silaturahmi, Retrouvailles menghadirkan berbagai aktivitas menarik yang mempererat interaksi antar tamu. Salah satu acara utama adalah fashion show eksklusif yang menampilkan koleksi terbaru dari Nila Purri.

Selain itu, para tamu juga diajak untuk berbagi cerita dan menciptakan kenangan baru dalam suasana yang hangat dan penuh keakraban.

 

Ingin Menciptakan Momen

Nila Purri
Nila Purri menggelar acara intim bertajuk Retrouvailles pada 22 Februari 2025 di Hotel Dafam Semarang, Jawa Tengah. (IST)... Selengkapnya

Sebagai sosok di balik acara ini, Nila Purri menyampaikan, “Kami ingin menciptakan momen yang tidak hanya sekadar pertemuan, tetapi juga perayaan dari ikatan yang sudah lama terjalin, serta memberikan kesempatan untuk membangun kenangan baru.”

Dengan tema Retrouvailles, ia berharap para tamu dapat merasakan kedekatan yang lebih dalam dan menikmati pengalaman berkualitas dalam kebersamaan ini.

 

Peluncuran Koleksi Eid Series 2025

Selain menghadirkan atmosfer yang penuh kehangatan, acara ini juga menjadi momen peluncuran koleksi terbaru "Eid Series" 2025. Koleksi ini tetap mempertahankan ciri khas elegan dan modern yang menjadi identitas Nila Purri. Kehadiran koleksi baru ini disambut dengan antusias oleh para tamu, menambah semarak suasana Retrouvailles.

Dengan rangkaian acara yang penuh makna, Retrouvailles menjadi ajang spesial yang mengukuhkan hubungan erat antara Nila Purri dan para pelanggan setianya, sekaligus menghadirkan pengalaman tak terlupakan dalam kebersamaan yang lebih dekat dan personal.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya