Setiap menjelang bulan suci Ramadan masyarakat muslim berbondong-bondong mendatangi pemakaman untuk melakukan ziarah kubur. Berziarah dilakukan untuk mendoakan kerabat atau sanak keluarga yang telah meninggal dunia. Suasana haru terlihat saat peziarah memanjatkan doa di sisi pusara makam keluarga. Tradisi ini biasanya dilakukan satu hari atau dua hari menjelang Ramadan.