Informasi Umum
PengertianVisa adalah sebuah dokumen yang dikeluarkan oleh suatu negara melalui salah satu perwakilannya yang isinya berupa izin untuk bisa memasuki negara tersebut, dalam suatu periode waktu serta untuk tujuan tertentu.
Pengetian Lain
Menurut KBBIVisa adalah izin (persetujuan) memasuki negara lain atau tinggal sementara di negara lain yang berwujud cap dan paraf yang dibubuhkan oleh pejabat perwakilan negara yang bersangkutan pada paspor pemohon.

Bentuk

Berbeda dari bentuk paspor yang berupa dokumen berbentuk buku kecil, bentuk visa adalah berupa stempel yang akan dicap pada paspor asli. Visa pada beberapa negara dapat berupa stiker dimana stiker visa tersebut akan ditempel pada lembaran paspor.

Namun, ada juga negara yang berupa kombinasi dari keduanya. Pada saat visa dikeluarkan, ada tulisan tangan dari petugas yang menandakan bahwa visa sudah bisa digunakan.

Stiker visa dibuat dengan teknologi canggih yang dilengkapi hologram untuk menghindari adanya praktek penipuan maupun kejahatan. Pemalsuan paspor dan visa kerap terjadi di berbagai negara sehingga tindakan pencegahan semakin ditingkatkan.

 

Isi

Setiap negara mempunyai aturan dan kebijakan tersendiri dalam penerapan aturan pengeluaran visa. Ada visa yang berisi banyak detail data, adapun yang hanya berupa cap yang sederhana. Biasanya, isi yang terdapat pada visa adalah informasi data seseorang.

Namun, hal yang wajib tercantum pada visa adalah tujuan negara yang akan dikunjungi. Karena pada kasus tertentu seperti Uni Eropa yang punya anggota negara banyak, tidak semua visa bisa dipakai pada tiap negara.

 

Masa Berlaku

Visa memiliki batas waktu tertentu berdasarkan kategori visa. Visa untuk berlibur cenderung lebih pendek masa berlakunya. Sedang visa untuk belajar atau untuk bekerja, masa berlakunya akan lebih lama.

 

Kategori

Yang dimaksud dengan kategori visa adalah visa yang memiliki tujuan tertentu. Saat membuat visa, perlu diperhatikan kategori visa apa yang dibutuhkan dalam kesempatan perjalanan ke luar negeri Anda. Jika visa yang dibawa adalah visa dengan tujuan berbeda, maka besar kemungkinan anda akan ditolak masuk ke suatu negara, atau dilarang meninggalkan suatu negara.

Visa kunjungan sementara untuk kunjungan keluarga (Relatives permits)

Jenis visa ini digunakan untuk anda yang memiliki keluarga yang berada di luar negeri. Biasanya jika anda akan menengok mereka, diharuskan untuk mengurus visa ini terlebih dahulu. Maksimal waktu yang bisa diajukan biasanya 90 hari atau 3 bulan.

 

Visa kunjungan sementara untuk tujuan wisata (Tourist Visa)

Kegunaan Tourist Visa adalah saat anda hendak berlibur ke luar negeri. Dengan berbekal visa kunjungan wisata ini maka anda akan diijinkan masuk ke dalam negara tujuan.

 

Visa kunjungan sementara untuk tujuan bisnis (Business Visa)

Bagi anda para pelaku usaha bisnis, sering kali adanya kebutuhan yang mengharuskan untuk melakukan perjalanan bisnis ke lain negara. Dengan visa jenis ini maka anda akan memperoleh kemudahan saat akan melakukan perjalanan bisnis ke negara tujuan.

 

Jenis

Visa On Arrival

Sesuai namanya, Visa On Arrival ini diperoleh langsung di perbatasan antarnegara atau di bandara suatu negara. Untuk bisa mendapatkan Visa On Arrival, seorang pengunjung harus bisa menunjukkan dokumen identitas diri berupa paspor. Perlu diketahui, tidak semua negara menyediakan fasilitas Visa On Arrival.

Untuk itu, sebelum berkunjung ke suatu negara, pastikan terlebih dahulu untuk mengetahui sistem pemberian visa yang berlaku di negara tersebut. Visa on arrival biasanya diberikan pada bandar udara di kota-kota besar.

 

Visa Pre Arrival

Sementara itu, Visa Pre Arrival adalah visa yang bisa diajukan atau didapatkan di perwakilan kedutaan atau konsulat negara tujuan yang berada pada negara seseorang yang akan membuat visa.

Berbeda dengan Visa On Arrival yang diurus begitu pengunjung sampai di perbatasan ataupun bandara negara tujuan, Visa Pre Arrival diurus beberapa hari sebelum pengunjung meninggalkan negara asalnya untuk berkunjung ke negara tujuan.

 

Visa Berkunjung dalam Jangka Waktu yang Pendek

Apabila kamu berencana untuk mengunjungi negara hanya sebentar, maka kamu bisa mengajukan jenis visa berkunjung jangka pendek seperti Visa Turis, Visa Bisnis, ataupun Visa Berkunjung ke Keluarga.

Jenis visa ini biasanya memerlukan dokumen berupa identitas diri, bukti pemesanan tiket pulan-pergi, bukti pemesanan akomodasi, dan bukni rekening tabungan. Hal ini disesuaikan dengan persyaratan di setiap negaranya.

 

Visa Berkunjung dalam Jangka Waktu yang Panjang

Enggak banyak orang yang memiliki tujuan atau alasan berkunjung ke suatu negara dengan durasi waktu yang cukup lama. Biasanya orang dengan tujuan ingin bekerja dan pendidikan yang kerap membutuhkan visa ini.

Pengajuan dokumen untuk visa ini berbeda dengan yang sebelumnya. Kamu pelu menyiapkan dokumen pendukung tambahan yang bisa menjamin kamu saat tinggal di negara tersebut seperti surat keterangan bekerja atau surat keterangan telah diterima studi di suatu universitas di negara tersebut.

 

Visa untuk Diplomatik atau Dinas

Visa diplomatik khusus diperuntukkan bagi kamu yang memegang papor diplomatik untuk menjalankan urusan diplomatik di suatu negara.

Sedangkan visa dinas berkaitan dengan pemerintahan yang biasanya berkunjung dengan tujuan yang berkaitan dengan kerja sama dengan instansi pemerintah di suatu negara.

 

Visa Transit

Jenis visa ini berbeda dengan kedua sebelumnya. Visa transit harus sesuai dengan tujuan berkunjung ke suatu negara dengan alasan transit untuk melanjutkan perjalanan ke negara lainnya.