Harry Kane Nimbrung di Lokasi Syuting Transformers

Harry Kane bertemu dengan pemeran utama film Transformers, Mark Wahlberg.

oleh Risa Kosasih diperbarui 08 Okt 2016, 16:30 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2016, 16:30 WIB
Harry Kane
Harry Kane (kanan) bertemu dengan pemeran utama film Transformers. (Twitter)

Liputan6.com, London - Striker Tottenham Hotspur Harry Kane tak kehilangan ide untuk menghabiskan waktunya selama pemulihan cedera. Kane harus beristirahat dari pertandingan sampai November akibat cedera engkel.

Pemain 23 tahun ini menghabiskan satu hari, pada Jumat (7/10/2016) di lokasi syuting film Transformers. Bukan sebagai aktor pendukung atau cameo, dia hanya menikmati keseruan bertemu dengan sejumlah bintang seperti Mark Wahlberg dan Santiago Cabrera yang kebetulan datang ke Inggris untuk pengambilan gambar.

"Senang bertemu denganmu hari ini @mark_wahlberg! Nantikan film ini selesai #Transformers," tulis Kane dalam akun Twitter-nya.

Pemain timnas Inggris ini mengalami cedera pergelangan kaki dalam kemenangan 1-0 Tottenham melawan Sunderland 18 September lalu. Akibatnya, bukan hanya absen di Liga Inggris, Kane juga tak dipanggil manajer interim Gareth Southgate ke pemusatan latihan Inggris untuk kualifikasi Piala Dunia 2018.

Bukan pertama kalinya Mark Wahlberg bersinggungan langsung dengan pemain Tottenham. Selama di London, pemeran utama film The Departed, The Others Guys dan Ted tersebut sudah menyambangi markas tim di White Hart Lane pada September dan bertemu dengan Dele Alli, Michel Vorm serta Ledley King.

Saat nimbrung di lokasi syuting Transformers, Kane bersama penjaga gawang Michel Vorm masuk ke sebuah studio greenscreen.

 

Timnas Inggris

Selama jeda internasional ini, empat pemain The Lilywhites dipanggil timnas Inggris untuk dua partai kualifikasi Piala Dunia 2018. Mereka adalah Kyle Walker, Danny Rose, Alli dan Eric Dier. Tanpa Kane, keempatnya diharapkan sudah siap bertarung kembali di Liga Inggris pada 15 Oktober 2016 dalam laga tandang melawan West Bromwich Albion.

Inggris akan bertemu Malta pada Sabtu (8/10) malam nanti di babak kualifikasi Grup F dan empat hari kemudian menantang Slovenia di Stadion Stozice, Kota Ljubljana.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya