Menpora Zainudin Amali Bangga Timnas Indonesia U-22 Kalahkan Thailand

Zainudi Amali menjadi optimistis setelah melihat performa Timnas Indonesia U-22 saat menghadapi Thailand. Menurutnya, Timnas Indonesia U-22 memiliki peluang untuk meraih prestasi jika terus tampil konsisten.

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 27 Nov 2019, 08:20 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2019, 08:20 WIB
Timnas Indonesia U-22 Vs Thailand
Para pemain Timnas Indonesia U-22 merayakan kemenangan atas Thailand U-22 pada laga SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (26/11). Indonesia menang 2-0 atas Thailand. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Jakarta Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, bangga Timnas Indonesia U-22 sukses kalahkan Thailand 2-0 pada partai pertama Grup B SEA Games 2019 di Rizal Memorial Stadium, Selasa (26/11/2019). Padahal, sebelumnya Menpora sempat pesimistis dengan kans timnas. 

Untungnya, kekhawatiran Zainudin tidak menjadi kenyataan. Timnas Indonesia U-22 justru tampil istimewa dan mengalahkan Thailand dengan skor 2-0, melalui gol yang dicetak Egy Maulana Vikri dan Osvaldo Haay.

"Saya mengapresiasi kemenangan Timnas Indonesia U-22 . Ini merupakan awal yang baik. Semoga kesuksesan ini diikuti oleh cabang olahraga yang lainnya," kata Amali pada acara pelepasan Tim Senam Indonesia dan Tim Ice Skating Indonesia di Function Hall NOC Indonesia, Senayan, Jakarta, Selasa (26/11/2019).

Rasa pesimistis Amali beralasan. Pasalnya, ketika Timnas Indonesia bertemu Thailand pada babak penyisihan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, Skuat Garuda kalah dengan skor 0-3.

"Saya mulanya sempat pesimistis. Namun, pasukan Indra Sjafri mampu membuktikan kemampuannya dan memupus rasa pemistis tersebut. Saya berharap kemenangan ini akan makin menambah kepercayaan pemain untuk menghadapi pertandingan selanjutnya," ujar Amali.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini


Beban Berat

Adapun, Timnas Indonesia U-22 memikul beban berat di SEA Games 2019. PSSI menargetkan armada Indra Sjafri untuk mendulang medali emas.

Pada pertandingan kedua Grup B, Timnas Indonesia U-22  akan menghadapi Singapura. Partai tersebut bakal dilaksanakan di Rizal Memorial Stadium, Kamis (28/11/2019).

 

Disadur dari: Bola.com (Penulis: Muhammad Adiyaksa / Editor: Aditya Wicaksono, published 27/11/2019)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya