[Full Time] Juventus Jinakkan 10 Pemain Milan

Pemain pengganti Sebastian Giovinco jadi bintang kemenangan dengan satu gol pentingnya.

oleh thomas diperbarui 07 Okt 2013, 03:43 WIB
Diterbitkan 07 Okt 2013, 03:43 WIB
juve-menang-131007a.jpg
Keputusan jitu pelatih Antonio Conte dalam melakukan pergantian pemain membuat Juventus sukses mengalahkan tamunya AC Milan 3-2 pada laga pekan ketujuh Serie A di Juventus Stadium, Senin (7/10) dinihari WIB.

Dengan kemenangan ini, Juventus kembali naik ke posisi tiga klasemen sementara dengan 19 poin. Juve tertinggal dua angka dari AS Roma yang menguasai klasemen Serie A. Adapun Milan terpuruk di posisi 12 karena baru mendapat delapan angka.

Pada laga ini Milan tidak dapat diperkuat Mario Balotelli yang terkena skorsing. Pelatih Massimiliano Allegri pun memberikan kesempatan kepada Alessandro Matri untuk melakukan reuni dengan Juventus. Adapun di kubu Juve, Conte mempercayakan Fabio Quagliarella turun sejak awal.

Pertemuan Juventus dengan Milan berlangsung sengit sejak awal. Milan secara mengejutkan berhasil unggul lebih dulu kala laga baru berjalan 19 detik melalui sontekan gelandang Sulley Ali Muntari. Juve baru bisa menyamakannya di menit 15 lewat tendangan bebas eks pemain Milan Andrea Pirlo.

Milan hampir kembali memimpin di awal babak kedua. Umpan terobosan Alessandro Matri membuat Robinho lepas dari jebakan off-side. Namun tembakan Robinho bisa digagalkan Gianluigi Buffon.

Juve juga punya kesempatan. Tendangan keras Paul Pogba bisa ditepis Christian Abbiati. Kemudian tembakan gelandang Kwadwo Asamoah masih melebar meski sudah berdiri bebas tanpa kawalan.

Untuk menambah daya dobrak tim, pelatih Juve Antonio Conte memasukkan Sebastian Giovinco menggantikan Fabio Quagliarella di menit 68. Keputusan ini terbukti ampuh. Semenit setelah berada di lapangan, Giovinco membawa Juve berbalik memimpin.

Mendapat umpan terobosan dari Arturo Vidal, Giovinco dengan cerdik mengecoh bek Milan Cristian Zapata sebelum menaklukan Christian Abbiati dengan tendangan mendatar.

Milan makin terpuruk di menit 74. Pemain bertahan Philippe Mexes diusir wasit. Mexes sebenarnya cuma terkena kartu kuning karena melanggar Giovinco. Namun karena melakukan protes berlebihan, wasit segera memberinya kartu kuning kedua.

Hadiah tendangan bebas akibat pelanggaran Mexes ini dimanfaatkan Juve untuk memperbesar keunggulannya. Tendangan bebas Pirlo membentur mistar gawang Milan, bola rebound dengan cepat disambar pemain bertahan Giorgio Chiellini.

Meski main dengan 10 pemain, Milan bisa memperkecil ketertinggalan pada menit 89. Kembali Muntari yang memperdaya Buffon. Tendangan jarak jauh Muntari membentur Andrea Barzagli sehingga Buffon tertipu. Akan tetapi Milan gagal memaksakan hasil imbang sampai peluit panjang ditiup.

Susunan Pemain:

Juventus: Buffon; Barzagli, Bonucci, Chiellini; Padoin (Pogba 54), Vidal, Pirlo, Marchisio, Asamoah; Tevez (Llorente 85), Quagliarella (Giovinco 67)

Milan: Abbiati; Abate, Mexes, Zapata, Constant; Nocerino (Niang 71), De Jong (Poli 85), Muntari; Montolivo, Robinho (Zaccardo 76); Matri

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/GHIcop">Nama Casillas Ada di Kostum Barcelona?</a>
* <a href="http://bit.ly/GHItHK">Hasil Lengkap Liga Inggris Pekan Ketujuh</a>
* <a href="http://bit.ly/19t8qqA">Madrid Siapkan David Silva Gantikan Oezil</a>
* <a href="http://bit.ly/1975YnG">Neymar: Messi No.9 di Barcelona</a>
* &lt;a href="http://bit.ly/1hvxxIp"&gt;Daftar Skuat Timnas U-19 untuk Kualifikasi Piala Asia&lt;/a&gt;

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya